Soloraya
Senin, 11 Mei 2020 - 09:15 WIB

Pengin Perawatan Wajah Saat Pandemi, Tenang Klinik Skincare di Solo Ini Beri Layanan Online

Wahyu Prakoso  /  Tika Sekar Arum  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Baliho kampanye #dirumahaja dari Be Hati Solo dipasang di lokasi strategis di Kota Solo. Foto diambi baru-baru ini. (Istimewa/Dokumen pribadi Khoirul Hadi)

Solopos.com, SOLO -- Klinik skincare di Solo, Be Hati, memberikan layanan konsultasi perawatan secara online selama masa pandemi virus corona atau Covid-19. Layanan online ini untuk mendukung kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo seiring penetapan Solo sebagai kota Kejadian Luar Biasa (KLB) Covid-19.

Dokter Be Hati Skin Clinic,Care & Esthetic Solo, Khoirul Hadi, kepada Solopos.com, Minggu (10/5/2020), menyampaikan apresiasi atas kebijakan Pemkot Solo mengenai KLB virus corona yang berhasil menekan laju persebaran virus.

Advertisement

Untuk mendukung kebijakan tersebut, sejumlah layanan di klinik skincare di Solo ini, yang melibatkan kontak langsung, disetop sementara.

Bocah Cilik Asal Boyolali Ini Viral Sebagai Selebgram, Ternyata Begini Awal Mulanya

Advertisement

Bocah Cilik Asal Boyolali Ini Viral Sebagai Selebgram, Ternyata Begini Awal Mulanya

Menurut Khoirul, sejumlah layanan Be Hati Solo diliburkan selama pandemi Covid-19, misalnya layanan facial. Layanan ini mengharuskan kontak langsung antara petugas klinik skincare dengan pasien.

Konsultasi Lewat Whatsapp

Masyarakat yang ingin mengakses layanan kesehatan/kecantikan di Be Hati Solo dapat melakukan konsultasi melalui Whatsapp. Klinik skincare di Solo ini menyediakan dua nomor berbeda.

Advertisement

Hoaks Didi Kempot Dimakamkan Pakai Jas, Ini Faktanya

Walau diselenggarakan secara online, klinik kecantikan ini memastikan akan menganalisis kondisi kulit pasien secara maksimal melalui foto.

“Konsultasi bisa dilakukan mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Masalah kulit bisa dikonsultasikan dengan mengirim foto. Kami bisa menganalisis. Permintaan obat bisa dikirimkan atau sekadar konsultasi juga boleh,” kata dia, Minggu.

Advertisement

Berani Beda! Pemuda Wonogiri Bagi-Bagi Bibit Tanaman Saat Pandemi Covid-19

Kebijakan Pemkot Solo menekan persebaran virus corona dinilai berhasil menekan laju persebaran virus. Tapi, sebagian kecil masyarakat masih mengabaikan imbuan pemerintah.

Untuk itu, Be Hati Solo juga membantu pemerintah dengan melakukan sosialisasi pembatasan sosial kepada masyarakat. Sosialisasi tersebut dalam bentuk baliho agar pesan dalam baliho sampai kepada lebih banyak orang.

Advertisement

“Kebijakan Pemkot sangat efektif dengan melakukan pembatasan sosial. [Misalnya] Meniadakan kegiatan belajar mengajar di sekolah dan melakukan karantina kepada pemudik. Kami membantu kampanye tetap di rumah dengan memasang baliho di 22 lokasi,” ujar dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif