Soloraya
Rabu, 9 November 2022 - 16:52 WIB

Penginapan di Kemuning Siap Sambut Penonton Balon Udara, Segini Tarifnya

Akhmad Ludiyanto  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu penginapan di Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar. Kemuning hingga saat ini belum ada hotel, namun terdapat beberapa jenis penginapan dengan tarif bervariasi. (Istimewa/Wiryawan)

Solopos.com, KARANGANYAR — Festival balon udara di Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar pada 19-20 November 2022 hanya diterbangkan selama tiga jam setiap hari.

Sementara itu, sejumlah tempat penginapan di Kemuning siap menyambut tamu/pengunjung yang akan menyaksikan acara unik tersebut.

Advertisement

Salah satu panitia Festival Balon Udara Kemuning, Eko Wuryanto, Selasa (9/11/2022), mengatakan balon hanya akan diterbangkan mulai pukul 06.00 WIB hingga 09.00 WIB. Pertimbangan utamanya adalah cuaca.

“Kalau masih pagi kan anginnya relatif tenang dan kalau siang angginnya kencang. Selain itu untuk mengantisipasi hujan,” imbuhnya.

Sementara itu, menyambut pengunjung luar kota yang ingin menyaksikan atraksi balon udara tersebut, penginapan di Kemuning sudah bersiap. Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kemuning, Wiryawan, mengatakan ada sekitar 30 penginapan di desa tersebut. Penginapan ini terdiri atas homestay, guest house, dan vila.

Advertisement

Baca Juga: Festival Balon Udara di Kemuning Karanganyar Terancam Batal, Ini Penyebabnya

“Kami semua siap. Karena penginapan ini kan dibutuhkan tamu sewaktu-waktu. Ada sekitar 30 penginapan di sini,” ujarnya.

Sebelumnya, Wiryawan mengatakan terdapat beragam homestay dengan tarif Rp200.000-Rp300.000 per malam. Homestay ini berupa bagian dari rumah warga namun memiliki pintu terpisah dari rumah induk.

Advertisement

Homestay rata-rata harganya Rp200.000-Rp300.000 per malam. Tapi homestay ini juga kebanyakan sudah terpisah atau pintunya sudah sendiri-sendiri, tidak gabung dengan pintu rumah pemiliknya,” imbuh pria yang akrab disapa Wawan tersebut kepada Solopos.com, Jumat (5/8/2022).

Di Kemuning terdapat juga guest house. Tarifnya sedikit lebih tinggi. “Kebetulan saya juga punya guest house dengan delapan kamar. Harganya Rp300.000-Rp400.000 per malam,” kata Wawan.

Baca Juga: Balon Udara Kemuning Karanganyar akan Diikat dan Mengudara Selama 2 Hari

Sementara itu, untuk vila dengan rata-rata tiga kamar tarif per malam antara Rp1.250.000-Rp1.750.000. Ada juga vila yang lebih mahal tergantung keindahan arsitekturnya. “Kalau yang bagus dengan arsitek yang menarik bisa sampai Rp2 juta per malam,” imbuhnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif