Soloraya
Jumat, 31 Januari 2020 - 15:15 WIB

Pengumuman! Jalur Pendakian Merbabu Kembali Dibuka Sabtu (1/2/2020)

Redaksi Solopos  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Tenda didirikan di Pos III Pendakian Gunung Merbabu. (Mariyana Ricky P.D./JIBI/SOLOPOS)

Solopos.com, BOYOLALI – Jalur pendakian ke Gunung Merbabu kembali dibuka mulai Sabtu (1/2/2020) besok, setelah ditutup sejak 12 Sepetember 2019 karena terjadi kebakaran hutan dan lahan.

Pembukaan jalur pendakian tersebut diumumkan Balai Taman Nasional Gunung (BTNG) Merbabu lewat surat bernomor PG.04/T.35/TU/EVLAP/01/2020 tertanggal 28 Januari 2020 yang ditandatangani Kepala BTNGMb, Junita Parjanti.

Advertisement

Banjir Material Merbabu Tutup Akses Jalan 2 Dukuh di Boyolali

Selama ditutup, jalur resmi pendakian Gunung Merbabu, telah diperbaiki. Merbabu memiliki lima jalur pendakian resmi yakni jalur Selo di Dukuh Genting, Desa Tarubatang, Kecamatan Selo, Boyolali, jalur Cunthel di Dukuh Cunthel, Kopeng, Kecamatan Getasan, serta jalur Thekelan di Dukuh Thekelan, Desa Batur, Kecamatan Getasan, di Kabupaten Semarang.

Selain itu ada jalur pendakian Suwanting di Dukuh Suwanting, Desa Banyuroto, Kecamatan Sawangan, serta jalur Wekas, Dukuh Kedakan, Desa Kenalan, Kecamatan Pakis, di Kabupaten Magelang.

Pengantin di Boyolali Ini Nyaris Batal Nikah Gara-Gara Pegawai KUA Pergi Takziah

“Maka, seluruh jalur pendakian Gunung Merbabu terhitung mulai Sabtu akan dibuka kembali,” Kepala BTNGMb, Junita Parjanti, saat ditemui

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif