SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)–Pengungsi di Klaten sejak Rabu (3/11) hingga Kamis (4/11) ini kian membludak. Saat ini mereka tersebar di 12 titik lokasi  di wilayah Klaten. Hal tersebut menyusul aktivitas Gunung Merapi yang belum juga reda.

12 Titik pengungsian tersebut terletak di tiga kecamatan yakni Kemalang, Manisrenggo dan Karangnongko dengan jumlah total pengungsi sekitar 11.236. Padahal sebelumnya para pengungsi tersebut hanya tersebar di tiga titik yakni di Dompol, Bawukan dan Keputran Kecamatan Kemalang.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Koordinator Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana (Satlak PB) Merapi Klaten,  Joko Roekminto saat di temui di Keputran, Kemalang mengatakan semula pada Senin (1/11) jumlah pengungsi di Klaten  masih tercatat 5.214 orang.

Seperti diketahui pada Rabu malam dan Kamis pagi tadi Merapi kembali meletus dan mengeluarkan awan panas. Warga dilarang mendekat kawasan Merapi hingga radius 15 Km.

Berikut 12 titik yang tersebar di wilayah berdasarkan data dari Satlak PB Merapi Klaten  :

No    Lokasi
1.    Dompol
2.    Bawukan
3.    Keputran
4.    Jiwan
5.    Gemampir
6.    Somokaton
7.    Kadilajo
8.    Kepurun
9.    Kebon Alas
10.    Ngemplak Seneng
11.    MTS Keputran
12.    Gereja Kebonarum

mkd

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya