Soloraya
Selasa, 14 Februari 2023 - 22:11 WIB

Pengusaha Puspo Wardoyo Bagi-Bagi Uang & Makanan ke Ribuan Warga

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga Gawanan dan Malangjiwan, Colomadu, Karanganyar, antre mendapatkan makanan siap saji MakanKu dan uang Rp50.000 per orang, Senin (13/2/2023) malam. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Ribuan warga Gawanan dan Malangjiwan, Kecamatan Colomadu, Karanganyar, mengikuti kegiatan bagi-bagi makanan siap saji MakanKu dan uang tunai Rp50.000 per orang, di wilayah mereka, Senin (13/2/2023) malam.

Kegiatan yang diikuti sekitar 5.000 orang itu digelar Bos PT Halalan Thoyyiban, Puspo Wardoyo, pengusaha kuliner asal Solo. Jumlah warga yang datang membeludak, melebih dari jumlah warga yang diundang.

Advertisement

Saat diwawancara wartawan seusai acara, Puspo Wardoyo mengatakan pihaknya sebenarnya hanya mengundang 3.000 an warga. Tapi ternyata antusiasme warga sangat tinggi, sehingga yang datang diprediksi mencapai 5.000 orang.

Pantauan Solopos.com, warga yang datang bersama dengan pasangan dan anak masing-masing. Sehingga makanan dan uang tunai diberikan kepada masing-masing dari mereka. Kegiatan sedekah itu membuat warga sangat senang.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan bersedekah untuk warga Gawanan dan Malangjiwan. Kebetulan kami baru saja pulang dari Sidoarjo , Jawa Timur, untuk mendukung kegiatan Hari Lahir Satu Abad Nahdlatul Ulama [NU],” ujar dia.

Advertisement

Puspo mengaku sudah rutin melakukan kegiatan sedekah untuk masyarakat. Menurut dia seorang pengusaha tidak boleh hanya memikirkan kemajuan usahanya dan diri sendiri. Bila ingin sukses harus berbagi dengan sesama.

Hal itu merujuk pengalaman Puspo puluhan tahun menggeluti usaha kuliner. Terpisah, sejumlah warga mengaku senang bisa mendapatkan makanan siap saji dan uang tunai. Seperti diungkapkan Sri Rejeki, warga Perengrejo.

“Ya senang, dapat uang dan makanan enak-enak,” ungkap dia sambil menunjukkan dua lembar uang pecahan Rp50.000 kepada wartawan. Sri berencana menggunakan uang tersebut untuk belanja berbagai kebutuhan sehari-hari.

Advertisement

Penuturan senada disampaikan Rangga, warga Pulosari, Malangjiwan, yang sengaja datang bersama istri dan anaknya. “Ini tadi kegiatan berbagi. Warga dapat makanan dan uang Rp50.000 per orang. Alhamdulillah pak,” tutur dia.

Rangga berencana menggunakan uang sedekah tersebut untuk membeli susu anaknya yang masih kecil. “Bisa buat beli susu anak saya. Warga yang lain juga antusias sekali. Dapat makanan dan uang tunai dari acara ini,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif