SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sukoharjo (Espos)–Peninggian tanggul yang dilakukan di sekitar bantaran Sungai Bengawan Solo, tepatnya di wilayah Bacem RT 5/RW V, Grogol, Sukoharjo, ditarget selesai Oktober mendatang. Peninggian tanggul juga dilakukan di daerah Telukan, Grogol.

Camat Grogol, Herdis K Wijaya mengatakan peninggian tanggul itu dilakukan sejak awal tahun ini. Dia mengatakan peninggian tanggul itu bertujuan mengantisipasi banjir di kawasan bantaran Sungai Bengawan Solo.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Peninggian itu proyek Balai Besar (Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo atau BBWSBS-<I>red<I>) sejak awal tahun. Selain di Grogol, peninggian tanggul juga dilakukan di wilayah Telukan,” katanya saat dihubungi, Senin (27/9) siang.

Sementara pelaksana proyek peninggian tanggul dari PT WIKA, Badri mengatakan peninggian tanggul itu sudah mendekati tahap selesai. Peninggian tanggul yang digarapnya di daerah Grogol dilakukan dalam beberapa tahap.

Tahapan itu meliputi peninggian terhadap area sepanjang 1,3 kilometer, 1,5 kilometer dan terkini sekitar 500 meter.

“Peninggian tanggul dikerjakan selama satu tahun dan melalui tiga tahap atau terpotong-potong,” katanya.

Dia menjelaskan tanggul tersebut ditinggikan sekitar 160 meter. Dia mengatakan proyek itu ditarget selesai Oktober mendatang. Selain itu, peninggian akan diteruskan ke arah utara atau daerah Nusupan. Dia tidak bisa menerangkan kejelasan peninggian tanggul di wilayah Telukan lantaran pelaksana proyek tidak dilakukan oleh pihaknya.

m85

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya