Soloraya
Rabu, 6 Januari 2021 - 01:00 WIB

Penuturan Korban Jambret Nusukan Solo: Saat Mau Kabur, Saya Tarik Motornya

Kurniawan  /  Suharsih  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua penjambret yang ditangkap saat beraksi oleh anggota Polresta Solo, Selasa (5/1/2020) malam. (Istimewa/Aiptu Iswan Tri Wahudiono)

Solopos.com, SOLO -- Ferica Hermi Susanti, 24, warga Krakitan Soropaten RT 007 Tintin Harjo, Bantul, DIY, menjadi korban jambret saat melintas di Jl Piere Tendean, Kelurahan Nusukan, Banjarsari, Solo, Selasa (5/1/2021) malam.

Peristiwa itu terjadi tepat di depan Pasar Nusukan. Saat memberikan keterangan kepada polisi, Selasa malam, Ferica menuturkan malam itu ia tengah melaju naik sepeda motor dari arah utara di Jl Piere Tendean.

Advertisement

Tiba-tiba dari arah belakang ada sepeda motor yang ditumpangi dua pria memepetnya dari sebelah kanan. Salah satu pria itu menarik tasnya yang berada di sebelah kiri.

2 Jambret Bersajam Beraksi Di Nusukan Solo, Seorang Wanita Jadi Korban

Advertisement

2 Jambret Bersajam Beraksi Di Nusukan Solo, Seorang Wanita Jadi Korban

"Pelaku lalu terjatuh karena kaget ada mobil di depannya. Pelaku sempat mau kabur tapi saya tarik motornya, saya teriaki maling," ujar korban jambret di Nusukan itu dalam rekaman video yang Solopos.com peroleh dari anggota Polresta Solo.

Saat itu lah, anggota Polresta Solo Aiptu Iswan Tri Wahudiono yang tengah lepas tugas dan kebetulan melintas di lokasi bersama keluarganya datang. Iswan menangkap pelaku di depan diler di Jl Piere Tendean, tak jauh dari lokasi kejadian.

Advertisement

13 Jam Berjuang, Sukarelawan Berhasil Evakuasi Pedagang Sakit di Gunung Lawu

Aiptu Iswan membenarkan ikut membantu menangkap dua jambret yang menyasar korban, Ferica, di depan Pasar Nusukan, Solo, Selasa malam. Paur Humas Polresta Solo itu kebetulan melintas di lokasi tersebut.

Satu Pelaku Sempat Kabur

Saat mendapati ada keramaian, Iswan menghentikan laju mobilnya dan langsung mendekati lokasi jambret itu beraksi. Benar saja, di depannya ada seorang perempuan yang tengah menjadi korban penjambretan.

Advertisement

Sepeda motor korban terjatuh lantaran tas yang dibawanya ditarik pelaku. "Saya tangkap satu pelaku di jalan. Saya banting dan saya tangkap. Pelaku yang satu lagi melarikan diri ke gang samping Pasar Nusukan," ujarnya.

570.156 Warga Karanganyar Akan Jadi Sasaran Vaksin Covid-19, Kapan Mulainya?

Namun satu pelaku yang melarikan diri kemudian ditangkap warga. Selanjutnya kedua pelaku dibawa ke Mapolresta Solo. Korban jambret di Nusukan itu juga kemudian datang ke Mapolresta untuk memberikan keterangan.

Advertisement

Kedua jambret yang beraksi di Nusukan, Solo, itu teridentifikasi bernama Dimas Guntur, 24, warga Tegalrejo RT 002/RW 002 Tegalrejo, Jebres, dan Agung Kurniawan, 30, warga Jagalan RT 001/RW 014 Jagalan, Jebres.

Kedua pelaku diduga dalam pengaruh minuman keras (miras) dan obat-obatan terlarang ketika beraksi. Dari tangan para tersangka polisi mengamankan satu unit sepeda motor berpelat nomor AD 5578 EZ, dua senjata tajam, serta dompet berisi uang.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif