SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (Freepik)

Solopos.com, WONOGIRI — Angka kecelakaan lalu lintas di Wonogiri sepanjang tahun 2022 jauh lebih tinggi dibandingkan setahun sebelumnya. Penyebab kecelakaan lalu lintas di Wonogiri disebabkan berbagai hal, mulai dari human error, cuaca, dan infrastruktur jalan yang buruk.

Berdasarkan data yang dihimpun Solopos.com, angka kecelakaan lalu lintas yang tersebar di berbagai daerah di Wonogiri tahun 2022 mencapai 1.297 kasus. Jumlah kematian akibat kejadian kecelakaan lalu lintas itu sebanyak 97 orang.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Korban luka ringan sebanyak 1.406 orang. Sementara korban luka berat nihil. Sedangkan, kerugian material di tahun 2022 senilai Rp993 juta

Di tahun sebelumnya, yakni tahun 2021, angka kecelakaan lalu lintas di Wonogiri sebanyak 771 kasus. Total korban meninggal dunia 81 orang dan luka ringan 830 orang. Kerugian material senilai Rp300 juta.

“Selain faktor geografi, cuaca, dan kondisi jalan yang belum baik, adanya kelonggaran dari pemerintah yang diberikan kepada masyarakat terkait PPKM [pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat] juga berperan menambah peningkatan kecelakaan lalu lintas,” kata Kapolres Wonogiri, AKBP Dydit Dwi Susanto saat Konferensi Pers Akhir Tahun 2022 di Markas Polres Wonogiri, Sabtu (31/12/2022).

Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Maryono, mengimbau warga Wonogiri agar selalu berhati-hati saat berkendara di jalan. Terlebih, jalanan di Wonogiri dinilai banyak yang bergelombang dan berupa tanjakan-turunan.

Selain memahami medan jalan, para pengendara diimbau agar selalu menaati peraturan lalu lintas. Hal itu diungkapkan AKP Maryono, Minggu (8/1/2023).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya