Soloraya
Jumat, 19 November 2021 - 18:51 WIB

Perampokan Gudang Rokok Solo, Satpam yang Meninggal Diduga Kenal Pelaku

Bayu Jatmiko Adi  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Polisi memeriksa lokasi kejadian meninggalnya satpam gudang distribusi rokok di Serengan, Solo, Senin (15/11/2021). (Solopos/Bayu Jatmika Adi)

Solopos.com, SOLO — Polisi menduga pelaku perampokan di gudang rokok Jl Brigjen Sudiarto, Joyotakan, Serengan, Solo, Senin (15/11/2021) lalu, merupakan orang yang dikenal oleh petugas satpam yang meninggal.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, mengatakan dugaan tersebut mengacu pada hasil olah tempat kejadian perkara yang telah dilakukan polisi. Menurutnya, kondisi gudang saat polisi mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) memiliki dua pintu pelapis keamanan.

Advertisement

Baca Juga: Ahli Waris Sriwedari Buka Suara, Protes Klaim Pemkot Solo

Pintu pertama adalah pintu gerbang yang berbatasan dengan area luar gudang. Kemudian pintu kedua menuju kantor gudang. Pintu pertama yang berbatasan dengan area luar itu diduga menjadi akses bagi pelaku perampokan untuk masuk ke gudang rokok di Serengan, Solo, itu.

“Saat itu [pintu pertama] ditemukan sudah terbuka. Di pintu itu ada jendela kecil yang juga terbuka,” jelasnya, Jumat (19/11/2021).

Advertisement

Ia menjelaskan untuk masuk ke gudang lewat pintu tersebut, pengunjung dari luar harus mengetuk pintu. Kemudian petugas keamanan di dalam akan datang membuka jendela kecil di pintu utama untuk memastikan siapa yang datang.

Baca Juga: Menaker Sebut Upah Buruh Terlalu Tinggi, DPRD Solo: Upah yang Mana?

Periksa 19 Orang Saksi

Setelah dipastikan pengunjung adalah pihak yabg berkepentingan di gudang itu, petugas akan membuka pintu dari dalam. “Tidak ada kerusakan di pintu itu sama sekali. Jadi diduga korban mengenal pelaku,” jelas Ade.

Advertisement

Ia mengatakan saat ini penyidik terus bekerja melakukan penyelidikan dan penyidikan kasus perampokan maut tersebut. Ia berharap dalam waktu dekat kasus tersebut dapat terungkap. Hingga saat ini polisi telah memeriksa 19 orang saksi yang terdiri dari karyawan gudang serta masyarakat sekitar.

Baca Juga: Menyusuri Jalan Alternatif Hindari Jl DI Pandjaitan Solo, Macet?

Sebagaimana diberitakan, peristiwa perampokan gudang rokok Camel di wilayah perbatasan Solo dengan Sukoharjo pada Senin pagi itu menggegerkan publik Solo. Awalnya, ditemukan petugas satpam dalam kondisi tak bernyawa dan luka-luka. Setelah itu diketahui brankas berisi uang Rp270 juta di dalam gudang itu raib.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif