Soloraya
Sabtu, 25 November 2023 - 09:37 WIB

Perankan Mendiang Dai Amer di 172 Days, Bryan Domani Akui Terharu

Maymunah Nasution  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Film 172 Days. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO–Aktor pemeran utama film drama romantis 172 Days, Bryan Domani, mengaku perjalanan cinta yang ada dalam kisah tersebut membuatnya mantap mengambil peran sebagai almarhum Amer Azzikra.

“Terharu dengan kisah ini, terlebih setelah banyak ngobrol dengan Zira [Nadzira Shafa] tentang kisah cintanya dengan Amer Azzikra membuatku merasa ingin ikut dalam pembuatan film ini,” papar Bryan saat diwawancara Solopos.com di Solo, Jumat (24/11/2023).

Advertisement

Film 172 Days adalah film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Nadzira Shafa atau Zira. Kisah Zira yang berhijrah setelah mengenal dai Amer Azzikra diabadikan dalam film ini.

Bryan menjelaskan persiapan total untuk berperan sebagai dai Amer hanya berlangsung selama 2 pekan. Dia merasa terbantu karena ada Zira di lokasi syuting memberikannya gambaran bagaimana menjadi dai Amer.

Advertisement

Bryan menjelaskan persiapan total untuk berperan sebagai dai Amer hanya berlangsung selama 2 pekan. Dia merasa terbantu karena ada Zira di lokasi syuting memberikannya gambaran bagaimana menjadi dai Amer.

Bryan juga dibantu oleh acting coach yang membuka diskusi dan obrolan tanpa terkesan menggurui. Menurut dia, perjalanannya berkarier sebagai pemain peran masih tetap perlu belajar terutama dari semua pekerjaan yang dia ambil.

Dia berharap perannya di 172 Days akan disukai masyarakat dan film tersebut bisa mendapat apresiasi di masyarakat.

Advertisement

“Aku sama PH [Production House] Starvision memang ibarat PDKT di awal-awal itu, dan mereka memang sudah baik duluan sehingga diskusinya berlangsung cair hingga sekarang sudah tayang di layar kaca, sangat bersyukur alhamdulillah lah,” tutur Zira dalam kesempatan yang sama.

Zira mengaku sangat puas dengan hasil adaptasi karyanya karena pesan-pesan yang ingin dia sampaikan tetap tercantum dalam film tersebut.

Zira menjelaskan karya tersebut dia buat bagi manusia untuk saling menghargai dan mencintai dengan tulis tanpa alasan apapun. Dia juga mengingatkan agar siapapun menghargai waktu orang-orang yang terpenting bagi mereka.

Advertisement

Film 172 Days menceritakan perjalanan Nadzira Shafa atau biasa dipanggil Zira (19 tahun), seorang gadis yang berada di pergaulan yang salah dan jauh dari agama Islam, memutuskan untuk hijrah dan mulai memperbaiki diri.

Perjalanan hijrah Zira mempertemukannya dengan putra almarhum Ustaz Arifin Ilham yang bernama Amer Azzikra (20 tahun). Amer mengajak Zira untuk ta’aruf dan menikah. Walau masih ragu karena masa lalunya, Zira menerima lamaran Amer.

Amer membimbing Zira dengan lembut agar menjadi seorang Muslimah yang baik. Zira merasa Amer adalah salah satu hadiah terbaik dari Allah SWT atas hijrahnya. Ketika cinta mereka berdua semakin besar, ujian demi ujian pun datang dalam kehidupan mereka. Amer jatuh sakit hingga akhirnya wafat.

Advertisement

Kariernya sebagai penulis juga terus moncer karena Zira sudah menyiapkan karya baru berupa buku self-improvement yang akan rilis bulan depan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif