Soloraya
Sabtu, 9 Maret 2024 - 09:35 WIB

Perhatian Lur! CFD Klaten Ditiadakan Sementara Mulai 17 Maret 2024

Taufiq Sidik Prakoso  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengumuman peniadaan CFD Klaten selama Ramadan dan arus mudik-balik. (Istimewa/Dishub Klaten)

Solopos.com, KLATEN–Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten mengumumkan  CFD ditiadakan selama lima pekan. Peniadaan car free day (CFD) itu dilakukan bersamaan dengan momen Ramadan.

CFD digelar setiap Minggu di Jl Mayor Kusmanto, Kecamatan Klaten Tengah-Klaten Utara pukul 05.00 WIB-09.00 WIB. Peniadaan CFD itu berdasarkan surat edaran (SE) Kepala Dishub Klaten No.B/100.3.4.4/140/24.

Advertisement

CFD Klaten ditiadakan selama lima pekan yakni pada 17 Maret 2024, 24 Maret 2024, 31 Maret 2024, 7 April 2024, dan 14 April 2024. CFD kembali digelar pada 21 April 2024.

Kepala Dishub Klaten, Supriyono, membenarkan CFD ditiadakan ersebut. “Iya, libur. Untuk menghormati Bulan Puasa,” kata Supriyono saat dihubungi Solopos.com, Sabtu (9/3/2024).

Supriyono juga menjelaskan car free night (CFN) diliburkan. Sebagai informasi, CFN selama beberapa pekan terakhir ditiadakan.

Advertisement

Kabid Lalu Lintas Dishub Klaten, Aji Prabowo, menjelaskan CFD Klaten pada Minggu (10/3/2024) masih ada. Sementara, CFD Klaten ditiadakan selama lima pekan mulai 17 Maret 2024.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif