Soloraya
Rabu, 24 Mei 2023 - 13:53 WIB

Periksa Kamera CCTV & Teman Korban, Langkah Polisi Selidiki Potongan Tubuh

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi menyatakan akan membantu mencari data warga hilang. (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO–Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi, mengungkapkan strategi penyelidikan kasus temuan potongan-potongan tubuh manusia di Kali Jenes beberapa hari lalu.

Langkah-langkah yang sedang dilakukan polisi yaitu mencari saksi-saksi yang dapat memberikan informasi guna membantu penyelidikan. Selain itu polisi memeriksa rekaman kamera CCTV di lokasi-lokasi di mana korban beraktivitas.

Advertisement

“Langkah penyelidikan selanjutnya kami akan mencari saksi-saksi lain, atau alat bukti lain, kamera CCTV di sekitar lokasi. Jika memang itu membantu atau ada informasi atau lokasi berdasarkan penyisiran kami yang di lokasi itu terdapat covering kamera CCTV, akan kami identifikasi juga,” ujar dia, Rabu (24/5/2023) siang.

Saksi-saksi yang akan dan sedang dimintai keterangan yaitu teman-teman korban. “Berikutnya mengkonfirmasi teman-teman, jika betul R adalah korban, kami akan mengkonfirmasi teman-temannya. Sambil kami menunggu apakah ada keterangan lain atau hasil dari otopsi atau hasil dari forensik lain,” urai dia.

Iwan menjelaskan dalam penanganan kasus itu polisi Solo tidak sendirian, melainkan dibantu oleh tim Ditreskrimum, dan Polres Sukoharjo.

Advertisement

“Itu langkah-langkah kami. Kabid Polda Jateng sudah merilis identitas, kami tindak lanjuti, dan kami tidak sendiri, dari Ditsreskrimum sudah menurunkan tim bersama kami, juga Polres Sukoharjo,” kata dia.

Iwan menjelaskan petunjuk awal yang mengarah kepada identitas korban berinisial R asal Keprabon, Solo, mendasarkan pencocokan sidik jari. Data awal diperoleh dari Tim forensik dari potongan-potongan tubuh, salah satunya metode identifikasi sidik jari. Data itu lalu dikroscekkan ke database Inafis, dan muncul sosok R.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif