SOLOPOS.COM - Siswa SMK Citra Medika menggelar kegiatan jalan kaki menyusuri perdesaan di Gatak, Sukoharjo, menggunakan kostum pejuang kemerdekaan, Kamis (10/11/2022). (Istimewa/ SMK Citra Medika Sukoharjo).

Solopos.com, SUKOHARJO– Siswa SMK Citra Medika menggelar kegiatan jalan kaki menyusuri perdesaan di Gatak, Sukoharjo, Kamis (10/11/2022) menggunakan kostum pejuang kemerdekaan.

Susur jalan tersebut dilaksanakan sejauh 6,5 kilometer. Pelaksanaannya dimulai pukul 07.00 WIB. Mereka memakai beragam kostum para pejuang sembari membawa spanduk berisi tulisan Hari Pahlawan.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Ketua OSIS SMK Citra Medika, Karisma Putri Nur Aqiloh, mengatakan kostum para siswa bertemakan para pahlawan sengaja mereka kenakan untuk mengenang dan menghargai jasa-jasa para pahlawan.

“Pahlawan mati-matian berjuang melawan penjajah Belanda. Agar mereka tahu nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme bagi generasi muda,” kata Karisma dalam rilis yang diterima Solopos.com, Kamis (10/11/2022).

Selain melaksanakan susur jalan, para siswa juga melakukan interaksi dengan warga setempat. Mereka memberi sapaan dan memberi semangat kepada warga agar ikut serta merayakan Hari Pahlawan dengan berjuang untuk mewujudkan cita-cita seperti para pejuang kemerdekaan.

Kepala SMK Citra Medika, Rian Andrianto, mengatakan kegiatan tersebut digelar sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan bangsa dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

“Pesan yang ditanamkan bagi pelajar adalah tidak ada kesuksesan tanpa perjuangan dan pengorbanan,” kata Rian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya