Soloraya
Kamis, 13 April 2023 - 13:47 WIB

Persatuan Pensiunan BRI Solo Kartasura dan Sukoharjo Bagikan Sembako & Santunan

Danang Nur Ihsan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ersatuan Pensiunan BRI (PPBRI) Solo Kartasura dan Sukoharjo (Soka Suro) membagikan sembako dan santunan kepada warga, Rabu (12/4/2023). (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO — Persatuan Pensiunan BRI (PPBRI) Solo Kartasura dan Sukoharjo (Soka Suro) membagikan sembako dan santunan kepada warga, Rabu (12/4/2023).

Kegiatan sosial bertema aksi peduli sesama itu merupakan kegiatan kali keempat. Ketua Panitia Hananto melalui rilis yang diterima Solopos.com, mengatakan acara dengan tema peduli sesama yaitu pengumpulan dana dari seluruh anggota pensiunan BRI Kantor Cabang Solo, Kartasura, dan Sukoharjo.

Advertisement

Kemudian dilakukan penyaluran kepada anggota pensiunan maupun masyarakat yang kurang beruntung serta yayasan di Kabupaten Sukoharjo.

Ketua PPBRI Solo, Kartasura, dan Sukoharjo, Sutrisno, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan kali keempat sejak 2020. Kala itu, kegiatan peduli sesama diarahkan kepada masyarakat yang terkena dampak Covid-19.

Advertisement

Ketua PPBRI Solo, Kartasura, dan Sukoharjo, Sutrisno, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan kali keempat sejak 2020. Kala itu, kegiatan peduli sesama diarahkan kepada masyarakat yang terkena dampak Covid-19.

Dana yang terkumpul saat itu sebesar Rp31,6 juta disalurkan kepada seluruh tukang becak se Kabupaten Sukoharjo. Dampak pandemi Covid-19, mereka tidak mendapatkan penumpang.

Kegiatan ini dari tahun ke tahun terus ada peningkatan baik dana yang terkumpul maupun penyalurannya. Pada 2023 ini dana yang terkumpul senilai Rp55,7 juta atau naik 13,6% dari tahun lalu sebesar Rp49 juta.

Advertisement

Sasaran penyaluran adalah para anggota pensiunan yang sakit menahun, orang-orang jompo dan tidak produktif, anggota pensiunan yang kurang beruntung, termasuk juga anak pensiunan yang orang tuanya meninggal dunia karena terdampak Covid-19 sebanyak 4 orang. Bantuan juga disalurkan ke 14 panti asuhan di wilayah Sukoharjo dan sekitarnya.

“Ini menunjukkan anggota PPBRI Cabang Solo Kartasura dan Sukoharjo memiliki kesadaran dan kepedulian yang tinggi terhadap sesama. Kegiatan tersebut merupakan salah satu wujut dan untuk menjaga hubungan baik antar sesama anggota dan orang atau pihak lain,” kata Sutrusno.

Menurut dia, saat anggota membantu orang lain yang membutuhkan, maka anggota akan mendapatkan manfaat positif, seperti hubungan baik yang selalu terjaga dan lebih erat.

Advertisement

“Oleh karena itu, kegiatan ini akan dilaksanakan terus setiap tahun,” kata Sutrisno.

Pemimpin Cabang BRI Sukoharjo Dodie Hartono menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi tingginya karena kegiatan digelar mendekati Idulfitri. Dia berharap tahun depan kegiatan serupa dapat melibatkan seluruh pekerja BRI yang aktif.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif