Soloraya
Rabu, 18 April 2012 - 18:11 WIB

PESONA BALEKAMBANG 2012 Sajikan Aneka Pesona Alam dan Budaya

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Burhan Aris Nugraha/JIBI/SOLOPOS

PESONA BALEKAMBANG--Pengunjung melihat stand pameran Pesona Balekambang di Taman Balekambang Solo, Rabu (18/4/2012). Acara tersebut merupakan ajang promosi wisata Taman Balekambang dengan menampilkan berbagai stan bazar. (Burhan Aris Nugraha/JIBI/SOLOPOS)

Tari Merak menjadi salah satu rangkaian acara sebagai pembukaan Pesona Balekambang 2012 yang bakal digelar hingga Minggu (22/4/2012) mendatang. Berbagai acara dipersiapkan panitia mulai dari pameran flora fauna, workshop penanaman bibit sayuran, workshop carving dari buah dan sayuran, hingga lomba merangkai buah dan sayur.

Advertisement

Walikota Solo, Joko Widodo, dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Walikota Solo Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat, Eny Tyasni Suzana, mengungkapkan melalui event bernuansa budaya dan alam, Pemkot Solo mengajak kepada masyarakat untuk menguatkan karakter budaya sebagai ikon Kota Solo.

Dengan banyaknya event, diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sejak direvitalisasi pada 2007 lalu, Taman Balekambang terus dipoles. ”Yang semula hanya konservasi, sekarang terus berkembang dengan adanya taman reptil,” katanya.

Tahun ini, ada sekitar 50 event yang bakal digelar di Kota Solo. Beberapa di antaranya bakal digelar di Taman Balekambang. Lebih lanjut Eny mengungkapkan selama ini, Pemkot Solo bertugas hanya melakukan branding kota untuk menarik wisatawan ke Solo lantaran terbatasnya anggaran APBD. Untuk itu, diperlukan event yang mandiri dan bernuansa branding.

Advertisement

Salah satu pengunjung, Rahmat Asikin, 63, menyambut baik adanya acara tersebut. ”Bagus. Ini sudah menunjukkan kembali ke alam. Kalau bisa ke depan perlu ditambah lagi hiburan dari berbagai daerah,” ungkapnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif