Soloraya
Kamis, 2 Desember 2021 - 15:49 WIB

Pet Shop di Klodran Jadi Sasaran Perampokan, Penjaga Toko Kena Pukul

Bayu Jatmiko Adi  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sebuah pet shop di Klodran, Colomadu, Kabupaten Karanganyar, menjadi sasaran perampokan, pada Rabu (1/12/2021). Foto diambil Kamis (2/12/2021). (Solopos.com/Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, KARANGANYAR — Salah satu pet shop atau toko hewan peliharaan di wilayah Klodran, Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar, jadi sasaran perampokan pada Rabu (1/12/2021) pagi. Pelaku yang berjumlah satu orang sempat menganiaya penjaga toko dan membawa kabur uang sekitar Rp400.000.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB di sebuah kios di sekitar pertigaan Klodran, Colomadu. Menurut salah satu karyawan pet shop tersebut, Rizka, peristiwa itu tak lama setelah toko baru dibuka. Saat peristiwa terjadi, baru ada satu karyawan yang berjaga di toko, yaitu Tasya, 18.

Advertisement

“Biasa, setelah buka toko, kemudian bersih-bersih. Tiba-tiba ada satu orang masuk. Dia seperti pembeli yang melihat-lihat barang, berdiri di situ,” kata dia, Kamis (2/12/2021), sambil menunjuk lokasi berdirinya pelaku sebelum melakukan aksinya.

Baca Juga: Angin Kencang Terjang Karanganyar, Pohon-Pohon Bertumbangan

Tak berapa lama, pelaku yang berjenis kelamin pria itu kemudian mendekati Tasya yang duduk di belakang meja kasir. “Dia minta teman saya itu menyerahkan uang. Tapi teman saya tidak mau. Lalu dicekik dan dipukuli,” kata Rizka.

Advertisement

Setelah mengambil uang, pelaku lari meninggalkan toko. Menurut Rizka, kerugian materiil atas peristiwa tersebut sementara diketahui berupa uang tunai Rp400.000 yang diambil dari meja kasir toko. Dia mengatakan peristiwa dengan kekerasan tersebut baru pertama kali terjadi di toko tersebut.

Sementara Tasya pada Kamis (2/12/2021) belum masuk kerja. “Masih izin. Mungkin juga masih trauma,” lanjut Rizka.

Baca Juga: Bolon Colomadu Jadi Lokasi Mangkal PSK, Warga Beraksi Tolak Prostitusi

Advertisement

Kasat Reskrim Polres Karanganyar, AKP Kresnawan Hussein, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Muchammad Syafi Maulla, masih mendalami kasus tersebut. “Informasinya pencurian dengan kekerasan. Masih kita dalami. Masih kami mintai keterangan,” kata dia, Kamis.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif