Soloraya
Selasa, 19 Juli 2011 - 19:00 WIB

Petani Karangmojo panen melon perdana

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok.SOLOPOS)

Ilustrasi (Dok.SOLOPOS)

Karanganyar (Solopos.com)–Petani di Desa Karangmojo, Kecamatan Tasikmadu, memanen melon untuk pertama kalinya, Selasa (19/7/2011) pagi. Pasalnya, dari dulu para petani di sana sulit untuk mengubah pola pikir dari bertanam padi ke palawija atau tanaman hortikultura.

Advertisement

Ketua Kelompok Tani (Poktan) Makmur I Desa Karangmojo, Hadi Suwito mengatakan, selain melon, lahan di sana juga ditanami semangka, terong, cabe dan kacang panjang.
“Terakhir sudah lima kali di desa sini tanaman padinya mengalami puso atau gagal panen. Karena itu, kami beranikan diri untuk menanam tanaman hortikultura,” ujar Hadi saat ditemui wartawan di lahan penanaman melon, Selasa (19/7/2011) pagi.

Menurut Hadi, hasil dari panen melon tersebut cukup lumayan. Dengan modal Rp 20 juta untuk biaya sewa lahan, pembelian benih, pupuk, obat, tenaga hingga pengairan, hasil bersih yang didapat mencapai 80 persen atau laku senilai Rp 36 juta.

Dari penanaman hingga pemeliharaan, pihaknya dibantu dan didampingi oleh Perhimpunan Petani dan Nelayan Sejahtera Indonesia (PPNSI). Meski menanam hortikultura cukup riskan, tapi pihaknya berharap agar ke depan para petani lain juga mau menanam selain padi. Selain bisa mengembalikan kondisi normal tanah, hal itu juga bisa untuk membunuh siklus wereng dan virus.

Advertisement

(fas)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif