SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KARANGANYAR — Tahapan fit and proper test bakal calon bupati-wakil bupati (cabup-cawabup) PDIP  pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Karanganyar yang direncanakan pada pertengahan Juni di kantor DPP PDIP terancam molor. Pasalnya, saat ini, jajaran pengurus partai berlambang banteng moncong putih di tingkat pusat masih berduka lantaran meninggalnya suami Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, Taufiq Kiemas.

Meninggalnya Taufiq Kiemas yang menjabat sebagai Ketua MPR RI di Singapura lantaran menderita sakit bakal mempengaruhi jadwal tahapan fit and proper test bakal cabup-cawabup yang dilaksanakan di kantor DPP PDIP Jl Raya Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kemungkinan besar, tahapan fit and proper test bakal cabup-wabup bakal dilaksanakan mendekati masa pendaftaran cabup-cawabup oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar pada 22 Juni mendatang.

Sebanyak 13 pendaftar cabup-cawabup dari PDIP diketahui telah mengikuti tahapan fit and proper test di kantor DPD PDIP Jateng Panti Marhaen, Kota Semarang pada pertengahan pekan lalu. Mereka mengikuti fit and proper test yang diselenggarakan pengurus struktural DPD PDIP Jateng.

“Kami masih menunggu surat undangan tahapan fit and proper test dari pengurus DPP PDIP. Belum tahu waktunya karena saat ini kami masih dalam suasana berkabung,” ujar Sekretaris DPC PDIP Karanganyar, Sumanto saat dihubungi Solopos.com,” Senin (10/6/2013).

Saat ini, tim pemenangan pemilu baik pengurus struktural tingkat DPD PDIP Jateng maupun DPP PDIP Jateng tengah melakukan penjaringan bakal cabup-cawabup dengan melaksanakan survei. Survei tersebut dilakukan untuk mengetahui tingkat popularitas maupun elektabilitas para pendaftar. Selain itu, tahapan survei dan fit and proper test tersebut untuk menentukan pasangan cabup-cawabup yang diusung partai berlambang banteng moncong putih pada Pilkada Karanganyar.

Menurutnya, keputusan rekomendasi pasangan cabup-cawabup yang diusung PDIP pada Pilkada Karanganyar tetap kewenangan sepenuhnya pengurus DPP PDIP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya