SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KARANGANYAR — Pasangan bakal calon bupati-wakil bupati (cabup-cawabup) Juliyatmono dan Rohadi Widodo (Yu-Ro) berjanji bakal menaikkan tunjangan insentif ketua RT/RW menjadi Rp1 juta/tahun apabila memenangi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Karanganyar. Pasangan bakal cabup-cawabup yang diusung oleh Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bakal memprioritaskan pembangunan desa.

Puluhan ribu pendukung Yu-Ro tumpah ruah memadati Alun-alun Karanganyar saat deklarasi berlangsung. Mereka berasal dari para kader dan simpatisan Partai Golkar dan PKS di wilayah Karanganyar. Juliyatmono-Rohadi datang bersama rombongan tim pemenangan tepat pukul 21.00 WIB. Mereka disambut yel-yel dan nyanyian dari ribuan pendukung.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Sejumlah petinggi Partai Golkar dan PKS tampak menghadiri acara deklarasi Yu-Ro tersebut antara lain Ketua DPD I Partai Golkar Jateng, Wisnu Suhardono, Ketua DPW PKS Jateng Fikri Faqih dan anggota DPR RI dari PKS Mantri Agung. Selain itu, sejumlah pejabat teras di lingkungan Pemkab Karanganyar juga tampak menghadiri deklarasi Yu-Ro.

Menurut Juliyatmono, posisi perangkat desa termasuk ketua RT/RW cukup vital dalam menjalankan roda pemerintahan di Karanganyar. Mereka menjadi ujung tombak pelayanan terhadap masyarakat di tingkat pedesaaan.

“Sekarang tunjangan insentif ketua RT/RW hanya Rp200.000/tahun. Saya berjanji akan menambah tunjangan tersebut senilai Rp1 juta/tahun karena mereka menjadi ujung tombak pelayanan masyarakat,” katanya, Sabtu malam.

Pihaknya juga bakal menggelontorkan Alokasi Dana Desa (ADD) yang lebih besar untuk pembangunan infrastruktur dan perekonomian di setiap pedesaan. Hal ini dilakukan agar kesejahteraan masyarakat pedesaan meningkat secara bertahap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya