SOLOPOS.COM - Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi memperlihatkan tersangka dan barang bukti kasus pencurian mobil di Mapolresta Solo, Senin (25/9/2023). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SOLO–Aparat Polresta Solo menangkap pelaku pencurian mobil bermodus mengajak minum minuman keras di karaoke.

Pelaku DP alias Ali Welut, warga Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten mencuri mobil Daihatsu Terios warna putih milik Joko Wagino, warga Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Senin (25/9/2023), kejadian bermula saat pelaku menyewa mobil milik korban. Mereka sepakat bertemu di sekitar Rumah Sakit Islam (RSI) Klaten. Kala itu, korban bersedia mengantar pelaku menuju Solo.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi, mengatakan pelaku mengajak korban berkaraoke selama empat jam. Mereka berkaraoke sembari minum miras.

Saat itu, korban dalam kondisi mabuk berat dan tertidur di ruang karaoke. Korban dibangunkan oleh petugas keamanan karaoke.

“Saat terbangun, korban kaget karena kunci mobil raib. Saat dicek di area parkir kendaraan bermotor, mobil korban juga raib,” kata dia, saat gelar tersangka dan barang bukti di Mapolresta Solo, Senin.

Polisi lantas menyelidiki untuk mengungkap kasus pencurian mobil itu. Mereka menangkap pelaku di Kota Bengawan beserta barang bukti berupa mobil Daihatsu Terios warna putih.

Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa satu unit mobil dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). “Modusnya mengajak korban minum miras. Setelah korban mabuk berat, mobil dibawa kabur pelaku,” ujar dia.

Tersangka dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman penjara maksimal tujuh tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya