Soloraya
Jumat, 7 Agustus 2020 - 21:46 WIB

Positif Corona Sukoharjo Tembus 302 Kasus Lur, Ayo Disiplin Protokol Kesehatan!

Indah Septiyaning Wardani  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi hasil tes Covid-19. (Reuters)

Solopos.com, SUKOHARJO -- Kasus terkonfirmasi positif virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Sukoharjo menyentuh angka 302 kasus pada Jumat (7/8/2020).

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sukoharjo meminta masyarakat meningkatkan disiplin protokol kesehatan untuk mencegah terus bertambahnya warga yang terjangkit.

Advertisement

Data yang diperoleh Solopos.com, ada tambahan lima kasus terkonfirmasi baru pada Jumat dibandingkan sehari sebelumnya sehingga totalnya menjadi 302 kasus positif.

Pantang Menyerah Untuk Pilkada Solo, Putri Woelan Cucu PB XII Giliran Temui Partai Golkar

Advertisement

Pantang Menyerah Untuk Pilkada Solo, Putri Woelan Cucu PB XII Giliran Temui Partai Golkar

Dari lima kasus baru positif corona ini, satu di antaranya merupakan bayi umur satu tahun di wilayah Bulakrejo, Sukoharjo. Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sukoharjo, Yunia Wahdiyati, mengatakan anak balita tersebut tertular dari salah satu anggota keluarganya yang positif Covid-19.

"Balita umur satu tahun ini hasil pengembangan atau tracing dari kasus positif sebelumnya," kata Yunia kepada Solopos.com, Jumat malam.

Advertisement

Begini Sikap Ngeyel Warga Dan Pasien Covid-19 Yang Bikin Nakes di Solo Ngelus Dada

Namun kini kondisi balita sudah membaik. Selain balita, empat kasus baru positif corona lainnya di Sukoharjo adalah dua kasus hasil pengembangan kontak erat kasus sebelumnya dan dua orang dengan riwayat perjalanan.

Satu orang tertular corona setelah melakukan perjalanan dari Yogyakarta dan satu orang dari Karanganyar. "Empat orang pasien positif ini kondisinya baik. Dua orang yang dirawat inap juga dalam kondisi stabil," katanya.

Advertisement

Dengan penambahan lima positif baru tersebut, secara akumulasi kasus positif corona di Sukoharjo menjadi 302 kasus. Di sisi lain, kasus positif sembuh bertambah dua orang sehingga total positif sembuh menjadi 237 orang.

Positif Covid-19 Kota Solo Tambah 7 Kasus Baru, Salah Satunya Remaja 15 Tahun

Saat ini, kasus positif corona Sukoharjo yang masih aktif tinggal 54 orang. Berdasarkan update di website www.corona.sukoharjokab.go.id, dari 54 kasus positif aktif  itu, 33 orang isolasi mandiri dan 21 orang menjalani rawat inap di rumah sakit.

Advertisement

Sedangkan untuk suspek corona ada 816 orang yang terdiri dari 53 orang isolasi mandiri, 44 orang rawat inap, 705 orang selesai pemantauan, 14 orang meninggal, dan 156 orang swap negatif.

Sebaran Kasus

Kasus positif corona yang masih aktif tersebar di 10 kecamatan. Masing-masing Grogol satu orang, Kartasura 15 orang, Sukoharjo tujuh orang, dan Bulu empat orang.

2 Acara Hajatan di Cepogo Boyolali Dibatalkan Setelah Didatangi Tim Gugus Tugas Covid-19

Selanjutnya, kasus positif corona yang masih aktif juga ada dari Kecamatan Tawangsari, Sukoharjo, dua orang, Gatak delapan orang, Nguter dua orang, Bendosari enam orang, Weru lima orang, dan Polokarto dua orang.

Yunia meminta warga Sukoharjo meningkatkan disiplin protokol kesehatan dengan menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, menjaga jarak, dan rajin cuci tangan.

Menurutnya, sejauh ini masih banyak warga yang abai tidak memakai masker saat beraktivitas di luar rumah. Kondisi ini membuat kasus positif Covid-19 di Sukoharjo terus meningkat bahkan secara akumulasi melampaui angka 300 kasus.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif