Soloraya
Minggu, 7 Januari 2024 - 10:09 WIB

Projo Solo Konsolidasi Songsong Kemenangan 1 Putaran Prabowo-Gibran

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jajaran pengurus dan anggota Pro Jokowi (Projo) Kota Solo saat konsolidasi di Gedung Sriwijaya Solo, Sabtu (6/1/2024) sore. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Sekitar 250 pengurus dan anggota Pro Jokowi (Projo) Kota Solo mengikuti konsolidasi pemenangan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, di Gedung Sriwijaya Solo, Sabtu (6/1/2024) pukul 15.00 WIB.

Konsolidasi digelar untuk menyatukan pandangan dan langkah seluruh anggota Projo Solo menyongsong Pemilu 2024. Seperti disampaikan Ketua DPC Projo Solo, Tego Widarti, kepada wartawan, Minggu (7/1/2024).

Advertisement

“Projo Solo mengadakan konsolidasi bersama perwakilan dari lima kecamatan di Gedung Sriwijaya. Yang diundang 200 orang, tapi yang datang mencapai 250 orang. Antusiasme teman-teman ternyata sangat tinggi,” ungkap dia.

Wiwin, panggilan akrabnya, mengatakan konsolidasi sore itu dihadiri dua perwakilan dari DPP Projo. Mereka membakar semangat pengurus dan anggota Projo Solo agar terus bergerak menggalang suara untuk paslon nomor 2.

Advertisement

Wiwin, panggilan akrabnya, mengatakan konsolidasi sore itu dihadiri dua perwakilan dari DPP Projo. Mereka membakar semangat pengurus dan anggota Projo Solo agar terus bergerak menggalang suara untuk paslon nomor 2.

“Acara ini dihadiri dari DPP Projo yang memberikan pembekalan tentang pemenangan paslon 2. DPC Projo Solo setiap hari sebenarnya sudah sampai RW. Satu RW diisi 30-50 orang untuk acara konsoidasi Projo,” urai dia.

Dalam pergerakan di lapangan, menurut Wiwin, anggota Projo Solo membagikan kaos paslon 2, stiker bergambar paslon 2, dan kalender. “Dari DPP Projo menyampaikan agar tetap menjaga situasi aman, indah dan nyaman,” ujar dia.

Advertisement

“Kegiatan Projo Solo sampai hari ini sudah ada 25 lokasi, dan 9 Januari 2024 nanti kami gelar turnamen Bolone Mase Cup untuk olah raga tenis meja antarklub se-Soloraya. Jumlah peserta lomba 96 pasang,” kata dia.

Wiwin berharap kian banyak lapisan masyarakat yang disentuh melalui turnamen olahraga. Sehingga target kemenangan satu putaran paslon 2 bisa tercapai.

“Kami optimistis Prabowo-Gibran menang satu putaran,” tandas dia.

Advertisement

Tidak kalah penting menurut Wiwin agar anggota Projo tetap menjaga kondusivitas keamanan Solo dalam penggalangan suara. Kerukunan masyarakat yang sudah terjalin dengan baik selama ini tidak boleh rusak karena pilihan politik.

“Kami mengimbau untuk menjaga kondusivitas Solo, kerukunan Solo, Pemilu 2024, kita bikin damai, riang gembira, karena merupakan pesta rakyat yang harus dinikmati. Jangan sampai gesekan antarpendukung calon,” urai dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif