Soloraya
Sabtu, 23 Juli 2022 - 11:42 WIB

Puluhan Guru PAUD Sekolah Penggerak Sragen Ikuti Pelatihan Modul Ajar

Bc  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Puluhan guru dari 7 lembaga dalam komunitas Program Sekolah Penggerak (PSP) jenjang PAUD Kabupaten Sragen mengikuti pelatihan modul ajar pada Sabtu (16/7/2022). (Istimewa)

Solopos.com, SRAGEN — Sekitar 80 guru dari 7 lembaga dalam komunitas Program Sekolah Penggerak (PSP) jenjang PAUD Kabupaten Sragen mengikuti pelatihan modul ajar pada Sabtu (16/7/2022). Pelatihan modul ajar yang digelar di KBIH Muhammadiyah Sragen ini merupakan salah satu program kurikulum merdeka, kurikulumnya sekolah penggerak.

Ketua panitia pelatihan, Nur Fitrianingsih, mengatakan selain untuk menjalin silaturahmi antarguru PSP jenjang PAUD angkatan 1, pelatihan ini juga digelar agar peserta bisa membuat modul ajar yang sesuai Kurikulum Merdeka.

Advertisement

“Kami berharap kegiatan ini menjadi ajang syiar kita untuk menjaga eksistensi sekolah sekolah penggerak dalam memberikan kontribusi terbaik bagi pendidikan di kabupaten Sragen,” ujar Nur Fitrianingsih yang juga Kepala TK Islam Terpadu Azzahra Sragen, dalam rilisnya.

Kegiatan ini juga dihadiri  4 pengawas TK Korwilcam dan perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kabupaten Sragen. Salah satu pemateri dalam pelatihan ini adalah Mimin dari BPLP Jawa Tengah.

Pelatihan ini mendapat respons positif dari para peserta. Salah satunya Titin. “Alhamdulillah acara ini luar biasa, membuka pikiran saya dari yang terengah-engah dalam memikirkan kurikulum terbaru ini,” ujarnya.

Advertisement

Baca Juga: Jangan Kawin Bocah, Forasi Sragen Ajak Pelajar SMP Jogo Konco

Sebagai informasi, 7 lembaga PSP jenjang PAUD angkatan 1 Kabupaten Sragen tersebut di antaranya TK IT Azzahra Sragen, TK IT Azzahra Gondang, dan TK ABA 2 Sragen. Kemudian ada TK Pembina Sragen, TK IU Birrul walidain, TK IT Tazkia Kids, dan TK DW Singopadu.

Nur Fitrianingsih berharap lembaga PSP angkatan pelopor ini bisa menjadi inspirator bagi lembaga lainnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif