Soloraya
Minggu, 9 Desember 2012 - 10:09 WIB

PUTING BELIUNG: Warga Jatiroto Mengungsi Karena Aliran Listrik Putus

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Puluhan rumah mengalami kerusakan akibat puting beliung yang menerjang Jatiroto, Wonogiri, Sabtu (8/12/2012), sore. (Andi Sumarsono/JIBI/SOLOPOS)

Puluhan rumah mengalami kerusakan akibat puting beliung yang menerjang Jatiroto, Wonogiri, Sabtu (8/12/2012), sore. (Andi Sumarsono/JIBI/SOLOPOS)

WONOGIRI–Angin puting beliung yang menerjang 33 rumah di Kelurahan Jatiroto dan Desa Pesido, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, Sabtu (8/12/2012). Beberapa warga mengungsi karena aliran listrik putus.

Advertisement

Rakinem, 65, warga RT 004/ RW005, Dusun Sambiroto Kidul, Kelurahan Jatiroto kepada Solopos.com, Minggu (9/12/2012) mengatakan semalam mengungsi karena aliran listrik di rumahnya putus. Belum cukup itu, genting rumahnya ikut tersapu angin puting beliung.

“Semalam hujan deras, jadi saya lebih memilih mengungsi,” jelasnya saat ditemui di rumahnya.

Seperti diberitakan angin puting beliung, Sabtu, sekitar pukul 15.45 WIB menerjang Kelurahan Jatiroto dan Desa Pesido. Sebanyak 33 rumah di Dusun Sambiroto, Kelurahan Jatiroto, tersapu puting beliung hingga genting-genting warga berjatuhan. Sementara ratusan pohon Sono Keling di Desa Pesido bertumbangan  hingga menutup jalan utama  Jatiroto-Tirtomoyo.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif