SOLOPOS.COM - Salah seorang peserta Putra Putri Solo 2012 sedang memperkenalkan diri di hadapan seratusan peserta lainnya di Bale Tawangarum Balaikota Solo, Sabtu (25/8/2012). (Septhia Ryanthie/JIBI/SOLOPOS)


Salah seorang peserta Putra Putri Solo 2012 sedang memperkenalkan diri di hadapan seratusan peserta lainnya di Bale Tawangarum Balaikota Solo, Sabtu (25/8/2012). (Septhia Ryanthie/JIBI/SOLOPOS)

SOLO-Sebanyak 118 peserta Putra Putri Solo (PPS) 2012 mengikuti seleksi berupa tes tertulis dan wawancara di Bale Tawangarum Kompleks Balaikota Solo, Sabtu (25/8/2012).

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Pelaksana Humas PPS 2012, Elizabeth Yuniar mengemukakan 118 peserta terdiri atas 42 peserta putra dan 76 peserta putri. Melalui seleksi tersebut akan diambil 15 pasang peserta yang masuk sebagai semifinalis PPS 2012.

“15 Pasang peserta yang lolos tahapan tes tertulis dan tes wawancara ini akan masuk dalam paguyuban PPS,” terang Yuniar ketika ditemui Solopos.com, sesaat sebelum tes tertulis dimulai.

Dijelaskan Yuniar, tes tertulis dan wawancara itu akan mencakup berbagai bidang antara lain, kepariwisataan, budaya dan bahasa Jawa, bahasa asing, psikhologi dan kepribadian serta keorganisasian. “Mengingat jumlah peserta yang cukup banyak, tes wawancara akan dibagi menjadi dua sesi, hari ini dan besok,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya