SOLOPOS.COM - Poster mengaji gratis Pertamax. (Detik)

Ramadan 2016, Pertamina menggelar program 1 Juz gratis 2 liter Pe

Solopos.com, SOLO — PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) IV menyelenggarakan program 1 Juz gratis 2 Liter di 47 SPBU yang tersebar di Wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), yang berlangsung mulai 12 Juni-30 Juni 2018.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Di Solo, program ini berlaku di SPBU Manahan atau tepatnya di sisi barat perempatan Tugu Wisnu Manahan.Tepatnya di SPBU Manahan, Jl. A. Yani No. 372 Solo. Dengan program ini, warga yang mengaji 1 juz di SPBU yang ditunjuk berhak mendapatkan kupon gratis membeli bahan bakar khusus, pertamax atau pertalite

Retail Fuel Marketing Region Manager IV Umar Chatib mengatakan program itu bertujuan mendorong masyarakat untuk lebih membudayakan ibadah mengaji selama Ramadan. Selain itu, program itu diyakini dapat samakin memakmurkan musala yang terdapat di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) yang akan memberikan nuansa tersendiri bagi pelanggan yang datang ke SPBU.

Secara lebih mendetail, Umar menambahkan, program itu akan berlangsung mulai pukul 12.00 WIB-18.00 WIB setiap harinya selama periode 18 hari. Calon peserta cukup mendaftarkan diri kepada petugas SPBU yang telah ditunjuk khusus untuk mengawasi kegiatan itu dengan estimasi peserta sebanyak 25 orang per hari.

Pertamina bekerja sama dengan pengusaha SPBU menyiapkan Alquran dan petugas khusus untuk menjaga kelancaran program ini. Para peserta yang telah mendaftar akan diberi kesempatan untuk mengaji di bawah pengawasan petugas. Setelah berhasil menyelesaikan satu juz, peserta akan diberikan kupon resmi senilai dua liter bahan bakar khusus Pertamina berupa pertamax maupun pertalite.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya