Soloraya
Senin, 9 September 2013 - 11:04 WIB

RASKIN BOYOLALI : Pekan Ini, Raskin ke-15 Siap Digelontorkan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi raskin (JIBI/Solopos/Dok)

Ilustrasi Raskin (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, BOYOLALI — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali akan kembali menggelontorkan bantuan beras untuk rumah tangga miskin (raskin) tambahan atau raskin ke-15 yang dijadwalkan pendistribusiannya, Selasa-Kamis (10-12/9/2013).

Advertisement

Menurut catatan Solopos.com, sebelumnya Pemkab juga mengucurkan bantuan serupa yaitu raskin ke-13 dan raskin ke-14, Juli dan Agustus lalu, di samping tetap menyalurkan bantuan raskin reguler dari pemerintah pusat.

Program raskin tambahan tersebut diadakan Pemkab Boyolali sebagai kompensasi atas kenaikan harga bahan bakar minyak (bbm) oleh pemerintah pusat beberapa waktu lalu. Diharapkan dengan bantuan itu, warga miskin tak terkena imbas langsung kenaikan harga beras menyusul naiknya harga BBM tersebut.

”Kuotanya [raskin ke-15] sama dengan raskin reguler,” ujar Kasubbag Pertanian Daerah, Rudiyanto, ketika dihubungi Solopos.com melalui ponselnya, Minggu (8/9).

Advertisement

Raskin ke-15 tersebut diberikan kepada 76.957 rumah tangga sasaran penerima manfaat (RTSPM) dengan alokasi 15 kilogram (kg)/RTSPM. Disinggung tentang persediaan raskin ke-15 tersebut, Rudiyanto mengatakan masih mencukupi. ”Kami sudah berkoordinasi dengan Perum Bulog, beras untuk raskin tersebut masih mencukupi,” katanya.

Sementara itu, terkait penyaluran raskin reguler periode September ini, Rudiyanto mengatakan akan dilaksanakan pekan keempat. Bantuan itu akan diambilkan dari  gudang Perum Bulog 303 Kartasura  Kabupaten Sukoharjo dan gudang Perum Bulog 304 Delenggu di Kabupaten Klaten.

Dari Perum Bulog di Kartasura, raskin akan disalurkan untuk RTSPM di sembilan kecamatan, raskin dari gudang Perum Bulog di Delanggu akan disalurkan kepada RTSPM  di 10 kecamatan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif