Soloraya
Senin, 4 Juli 2022 - 10:44 WIB

Ratusan Pelajar Ramaikan Festival Pelajar Pancasila di Klaten

Redaksi Solopos  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anggota Komisi IX DPR RI sekaligus pembina Omah Sambung, Muchamad Nabil Haroen, menyerahkan trofi dan uang pembinaan kepada salah satu pemenang lomba Festival Pelajar Pancasila di Gedung Sunan Pandanaran, Sabtu (2/7/2022). (Istimewa/Humas Polres Klaten)

Solopos.com, KLATEN–Polres Klaten bersama Komunitas Omah Sambung Klaten serta Forum OSIS Klaten (Foska) menggelar Festival Pelajar Pancasila. Festival digelar dalam rangka memeringati Hari Lahir Pancasila serta HUT ke-76 Bhayangkara.

Festival itu digelar mulai 13 Juni 2022 hingga 27 Juni 2022. Kegiatan diisi dengan aneka lomba tingkat SMA/SMK sederajat.

Advertisement

Puncak acara berlangsung di Gedung Sunan Pandanaran, Kompleks RSPD Klaten, Sabtu (2/7/2022).

Puncak Inagurasi Festival Pelajar Pancasila dihadiri oleh Wakapolres Klaten, Anggota Komisi IX DPR RI sekaligus pembina Omah Sambung, Muchamad Nabil Haroen, perwakilan Forkopimda dan Dinas Pendidikan Klaten.

Advertisement

Puncak Inagurasi Festival Pelajar Pancasila dihadiri oleh Wakapolres Klaten, Anggota Komisi IX DPR RI sekaligus pembina Omah Sambung, Muchamad Nabil Haroen, perwakilan Forkopimda dan Dinas Pendidikan Klaten.

Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, melalui Wakapolres Klaten, Kompol Sumiarta, mengatakan Festival Pelajar Pancasila melombakan empat kategori yakni karya tulis ilmiah, orasi, poster, serta seni daur ulang sampah.

Baca Juga: Hari Lahir Pancasila, Bendera 1.000 Meter Dibentangkan di Borobudur

Advertisement

“Salah satu tujuan lomba atau Festival Pelajar Pancasila ini adalah untuk menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila dan nasionalisme kepada para generasi muda. Para pelajar ini kami dorong agar mampu menjaga sekaligus mengimplementasikan Pancasila, karena mereka inilah generas penerus kita,” kata Wakapolres berdasarkan rilis yang diterima Solopos.com dari Humas Polres Klaten.

Anggota Komisi IX DPR RI sekaligus pembina Omah Sambung, Muchammad Nabil Haroen, atau yang akrab disapa Gus Nabil, berharap kegiatan serupa bisa dilaksanakan secara rutin setiap tahun atau setiap semester.

Hal itu tak lain tingginya minat pelajar untuk mengikuti festival tersebut.

Advertisement

”Semula saya perkirakan pesertanya hanya sekitar 100 orang. Ternyata mencapai 300 pelajar. Karya para pelajar ini sangat bagus dan berkualitas. Ini sudah seperti bukan karya pelajar lagi, tetapi sudah seperti karya seorang mahasiswa,” jelas dia.

Baca Juga: Menggali Nilai-Nilai Pancasila dan Kebajikan Hidup dari Kota Lama Semarang

Pada Puncak Inagurasi Festival Pelajar Pancasila ini, diserahkan trofi dan uang pembinaan kepada para pemenang. Berikut daftar pemenang pada Festival Pelajar Pancasila.

Advertisement

Lomba poster :

  1. SMK Muhammadiyah 1 Klaten
  2. SMAN 1 Wonosari
  3. SMKN 1 Gantiwarno

lomba orasi :

  1. SMAN 1 Cawas
  2. SMA N 1 Cawas
  3. MAN 2 Klaten

Lomba Daur Ulang:

  1. SMAN 1 Karangdowo
  2. MAN 2 Klaten
  3. SMAN 1 Jogonalan

lomba Karya tulis :

  1. SMAN 1 Klaten
  2. SMAN 2 Klaten
  3. SMAN 2 Klaten

Sumber : Humas Polres Klaten

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif