SOLOPOS.COM - MUSIK DAPUR -- Sebuah kelompok siswa PAUD tengah menampilkan kemampuan bermain musik dengan menggunakan alat-alat dapur saat lomba kreativitas siswa PAUD di Aula Masjid Agung Karanganyar, Rabu (15/6/2011). (JIBI/SOLOPOS/Farid Syafrodhi)

Karanganyar (Solopos.com) – Ratusan siswa pendidikan anak usia dini (PAUD) se-Karanganyar mengikuti sejumlah lomba kreativitas di Aula Masjid Agung Karanganyar, Rabu (15/6) pagi.

MUSIK DAPUR -- Sebuah kelompok siswa PAUD tengah menampilkan kemampuan bermain musik dengan menggunakan alat-alat dapur saat lomba kreativitas siswa PAUD di Aula Masjid Agung Karanganyar, Rabu (15/6/2011). (JIBI/SOLOPOS/Farid Syafrodhi)

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Lomba yang dapat diikuti oleh para siswa tersebut antara lain konser musik alat dapur, cipta tepuk tangan dan tari kreasi jawa. Sedangkan lomba untuk para guru antara lain berupa cipta tari kreasi jawa dan cipta ragam mainan tradisional.

Kabid PAUD dan Pendidikan Non Formal dan Informal (PNFI) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karanganyar, Hardjono mengatakan, kegiatan pertunjukan seni kreativitas seperti ini sangat penting untuk membentuk karakter anak. Terutama bagi anak balita. “Sebab anak yang usianya dari nol hingga empat tahun, itu pembentukan karakternya bisa mencapai 50 persen. Sedangkan anak usia empat hingga delapan tahun, pembentukan karakternya mencapai 20 persen,” ungkap Hardjono.

fas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya