SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Dinas Pengelola Pasar (DPP) Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mengalokasikan dana senilai Rp 3,5 miliar dari APBD untuk merehab sejumlah pasar tradisional yang tersebar di Kota Solo.

Kepala DPP Kota Solo, Subagyo saat dihubungi Espos melalui telepon menjelaskan, beberapa pasar tradisional yang akan menjadi sasaran alokasi dana senilai Rp 3,5 miliar itu meliputi Pasar Ayu, Pasar Ngarsopura, Pasar Windujenar, dan Pasar Klithikan Notoharjo.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Selain untuk merehabilitasi beberapa pasar tradisional itu, alokasi dana itu juga akan digunakan untuk menyusun detail enggineering design (DED) atau perencanaan rehabilitiasi Pasar Legi, Pasar Ngemplak, Pasar Nongko dan Pasar Kliwon.

Lebih lanjut, dia menjelaskan, alokasi terbesar digunakan untuk melanjutkan proyek pembangunan Pasar Ayu yakni senilai Rp 1,2 miliar.

Sementara untuk merenovasi Pasar Ngarsopura dialokasikan senilai Rp 750 juta, sedangkan Pasar Windujenar dan Pasar Notoharjo masing-masing sekitar Rp 200 juta.

mkd

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya