Soloraya
Selasa, 13 Desember 2022 - 15:03 WIB

Relokasi Rutan Solo ke Karangnyar Hampir Pasti, Pemkab Siap Lepas Aset

Indah Septiyaning Wardani  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Solo mencopot kursi dan properti di halaman Rutan Solo, Selasa (6/7/2021). (Istimewa-dok. Rutan Solo)

Solopos.com, KARANGANYAR — Wacana pemindahan Rutan Kelas IA Solo ke wilayah Kabupaten Karanganyar mendekati final. Lahan seluas 3 hektare (ha) telah disiapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar sebagai lokasi baru Rutan tersebut.

Bupati Karanganyar, Juliyatmono, mengatakan lahan 3 ha berstatus hak milik (HM) Pemkab Karanganyar di Jantiharjo, Kecamatan Karanganyar, atau tepatnya di jalan raya Tegalgede-Matesih.

Advertisement

“Kami sudah ditemui Kanwil Kemenkumham Jateng bahas soal itu [pemindahan Rutan Solo ke Karanganyar]. Lahan sudah kita siapkan, tinggal realisasi saja,” kata Bupati kepada Solopos.com, Selasa (13/12/2022).

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkuham) telah menyurvei bakal lokasi di Jantiharjo tersebut. Dari hasil survei, Bupati meyakini jika lokasi tersebut Yang akan  digunakan untuk pembangunan Rutan Kelas IA. Pemkab pun menyiapkan pelepasan aset untuk pembangunan Rutan tersebut.

Baca Juga: Dulu Menyeramkan, Rutan Solo Kini Asyik Buat Nongkrong dan Ngabuburit

Advertisement

“Rutan di Karanganyar akan membawa multiplayer effect. Keluarga yang akan berkunjung otomatis bisa sekalian liburan ke Karanganyar. Jadi ada manfaatnya juga mesti kita harus melepas aset,” katanya.

Setidaknya, Bupati mengatakan pembangunan Rutan Kelas IA di Karanganyar juga bisa menambah penghasilan masyarakat. “Benefitnya akan sangat besar bagi Karanganyar,” katanya.

Selain pembangunan Rutan Kelas IA, Bupati menambahkan juga tengah menyiapkan lahan untuk pembangunan kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said di Karanganyar. Pihak kampus telah berkoordinasi dengan Pemkab Karanganyar untuk pembangunan tersebut.

Advertisement

Baca Juga: Relokasi Rutan Solo, Kemenkumham Survei 2 Lahan di Karanganyar

“Surat pernyataan kesediaan lahan untuk dibangun sudah kami terima dari UIN. Sekarang tinggal menindaklanjuti saja,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif