Soloraya
Senin, 7 Juni 2010 - 14:51 WIB

Rencana perluasan car free day disorot Dewan

Redaksi Solopos.com  /  Danang Nur Ihsan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Kalangan legislatif menyoroti rencana perluasan car free day di Kota Solo. DPRD menilai uji coba car free day perlu dikaji selama 10 pekan baru dilakukan evaluasi dan pengembangan.

Perluasan pelaksanaan car free day juga dikhawatirkan akan berbenturan dengan program lainnya yaitu Batik Solo Trans (BST). Wakil Ketua DPRD Solo, Supriyanto mengatakan, uji coba car free day harus diujicobakan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk mengembangkan program itu.

Advertisement

“Untuk melihat hasil jangka panjang, perlu uji coba yang cukup lama sekitar 10 kali. Jangan hanya hasil dua pekan dijadikan rancangan untuk jangka panjang,” ungkap Supriyanto kepada wartawan di Gedung Dewan, Senin (7/6).

Dia mengungkapkan, keinginan untuk menurunkan emisi gas buang melalui car free day dapat dipahami dan memang langkah itu sudah tepat. Namun, lanjut dia, juga harus dilihat dampak pelaksanaan car free day terutama masyarakat yang tinggal di lingkungan Jl Slamet Riyadi.

Sehingga, penilaian keberhasilan car free day tidak hanya dilihat dari antusiasme warga saja, namun juga tidak adanya keluhan dari masyarakat mengenai program itu. Mengenai perluasan car free day, Wakil Ketua DPRD itu menegaskan, rencana perluasan program itu harus menunggu evaluasi uji coba dulu.

Advertisement

dni

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Car Free Day
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif