SOLOPOS.COM - Taman Pracima Pura Mangkunegaran Solo telah di-soft opening oleh Menteri BUMN, Erick Thohir; Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan KGPAA Mangkunagoro X, Sabtu (21/1/2023) siang. (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Menteri BUMN, Erick Thohir; Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka; dan KGPAA Mangkunagoro X melakukan soft opening Taman Pracima atau Pracima Tuin Pura Mangkunegaran pada Sabtu (21/1/2023) siang.

Acara itu dihadiri sejumlah tokoh seperti Susi Pudjiastuti, Aria Bima, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, serta figur lain. Soft opening Taman Pracima dilakukan dengan pemukulan gong bersama-sama oleh Erick Thohir, Mangkunagoro X, dan Gibran.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sebelum pemukulan gong, mereka bersama para tamu undangan menyempatkan diri berjalan-jalan di area Taman Pracima. Mereka juga melihat aneka kerajinan tangan tradisional. Setelah seremonial, para tamu undangan makan bersama.

Dalam sambutannya, Erick Thohir mengaku  sudah bertemu dengan Mangkunagoro X jauh sebelum penataan Pura Mangkunegara. Dia meyakini di bawah kepemimpinan Mangkunagoro X, Pura Mankunagoro kian maju.

“Insyaallah di bawah kepemimpinan beliau, Pura Mangkunegaran bisa menjadi bagian membangun sejarah budaya Jawa yang selama ini kadang terlupakan sejalan dengan perubahan zaman yang terjadi saat ini,” ujar dia.

Erick juga mengapresiasi jajaran direksi BUMN yang bekerja sama membangun Taman Pracima Pura Mangkunegaran sebagai bagian sejarah panjang Solo. Dengan begitu Taman Pracima bisa dinikmati oleh masyarakat umum.

“Terima kasih kerja samanya membangun kembali sebuah sejarah yang sudah sekian lama, yang tadinya tak bisa dinikmati, hari ini alhamdulillah bisa dinikmati bersama-sama. Bangsa yang besar, harus punya fondasi kebudayaan kuat,” tutur dia.

Bentuk kesadaran menjaga dan membangun kebudayaan, menurut Erick, salah satunya dengan merevitalisasi Pura Mangkunegaran. “Penting sekali bagaimana kita ingat sejarah dan ini bagian yang luar biasa untuk kembali membangun wawasan budaya,” urai dia.

KGPAA Mangkunagoro X mengaku sangat bersyukur soft opening Taman Pracima berlangsung lancar dengan kondisi cuaca cerah. Taman Pracima, menurutnya, akan dibuka secara bertahap untuk masyarakat umum.

“Untuk sementara wisatawan biasa belum bisa akses. Sepekan, dua pekan kita lihat ya kalau memungkinkan. Mungkin ada paket,” kata dia.

Menurut Mangkunagoro X, untuk bisa masuk Taman Pracima mesti melalui reservasi terlebih dulu. “Semua dengan reservasi, sementara ini. Bisa dengan reservasi paket atau bisa juga yang reservasi sendiri,” ujar dia.

Disinggung biaya atau tarif berkunjung ke Taman Pracima Pura Mangkunegaran, Mangkunagoro X tidak mau menyebutkan detail.

Menurut dia informasi cara reservasi masuk Taman Pracima Mangkunegaran, termasuk tarifnya, bisa dilihat di Instagram @pracima.mn. “Di situ kami akan berikan update. Tapi sementara kami buka bertahap sampai bulan Maret,” terang dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya