SOLOPOS.COM - Anak Ketua DPC PDIP Solo, F.X Hadi Rudyatmo, Rheo Fernandes, belum mau berkomentar dengan usulan dirinya menjadi Cawali Solo 2024. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Putra Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, yaitu Rheo Fernandez, berpeluang lolos ke DPRD Solo di Pemilu 2024.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com dari berbagai sumber, hingga Minggu (18/2/2024) siang, PDIP berpotensi mendapatkan enam hingga tujuh kursi di Daerah Pemilihan (Dapil) V Solo, tempat Rheo maju sebagai Caleg.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dapil itu meliputi Kecamatan Jebres. Bila PDIP benar-benar mendapatkan enam hingga tujuh kursi, Rheo berpotensi besar lolos ke parlemen di Karangasem. Lolosnya Rheo menjadi satu capaian positif bagi PDIP dan putra Rudy, di Pemilu 2024.

Sebab Rheo baru kali ini maju sebagai Caleg DPRD Solo. Ketua PAC PDIP Jebres, Honda Hendarto, mengakui Rheo berpeluang besar lolos ke DPRD Solo. “Penghitungan sementara kami dapat tujuh kursi, Mas Rheo Fernandez, masuk,” ujar dia.

Honda optimistis PDIP bisa mendapatkan tujuh kursi DPRD Solo di Dapil V Solo. Walau diakui dia hal itu mendasarkan penghitungan sementara hingga siang ini. Tapi kepastian berapa jumlah kursi yang diperoleh mesti menunggu hingga malam.

“Saya prediksi bisa sampai tujuh kursi. Tapi penghitungan validnya, finalnya, nanti malam,” tandas dia. Di sisi lain, beredar perolehan suara 12 Caleg PDIP di Dapil V Solo, di mana suara terbanyak PDIP di Jebres didapat Caleg baru, Ngadiyo.

Dia dilaporkan mendapat 5.950 suara, terpaut sedikit dengan perolehan suara Honda Hendarto di angka 5.926 suara. Di posisi berikutnya ada, Y.F. Sukasno, yang mendapatkan 4.192 suara, dan Sagita Puspita Wiranata dengan 3.145 suara.

Sedangkan di rangking kelima ada nama Rheo Yuliana Fernandez yang mendapatkan 2.910 suara. Dan di urutan keenam dan ketujuh, ada nama Terty Maharani dan Lim Purwanto, masing-masing dengan perolehan 2.643 suara dan 2.554 suara. Sementara di urutan kedelapan ada Elizabeth Pudjiningati dengan perolehan 2.545 suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya