Soloraya
Selasa, 3 Mei 2022 - 14:00 WIB

Ribuan Pengunjung Ramaikan Gebyar Bakdan Ing Balekambang

Siti Nur Azizah  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengunjung menikmati tari jatilan reog di Taman Balekambang saat libur lebaran 2022 dalam acara Gebyar Bakdan Ing Balekambang. (Solopos.com/Siti Nur Azizah)

Solopos.com, SOLO — Panitia Gebyar Bakdan Ing Balekambang pada hari kedua Lebaran, Selasa (3/5/2022) siang ini pukul 11.30 WIB menggelar kesenian tari tradisional. Pergelaran ini disaksikan ribuan pengunjung yang menikmati pertunjukkan tari hanoman dan tari jatilan reog.

Walau cuaca sedang panas, pengunjung tetap antusias untuk menikmati acara. Ada yang berjalan-jalan, bermain di wahana, dan menikmati aneka kuliner.

Advertisement

Berdasarkan pantauan Solopos.com, terdapat puluhan stand makanan lezat. Mulai dari aneka nasi, aneka minuman, dan aneka makanan ringan, bakso, nasi pecel, es teh, dan sebagainya.

Selain makanan, ada aneka wahana yang menyambut pengunjung. Mulai dari kereta mini, ayunan, arena mandi bola, hingga melukis untuk anak-anak. Beberapa pengunjung bersantai di bawah pohon dengan menggelar tikar sembari menikmati aneka kuliner dan pertunjukkan.

Advertisement

Selain makanan, ada aneka wahana yang menyambut pengunjung. Mulai dari kereta mini, ayunan, arena mandi bola, hingga melukis untuk anak-anak. Beberapa pengunjung bersantai di bawah pohon dengan menggelar tikar sembari menikmati aneka kuliner dan pertunjukkan.

Salah satu pengunjung asal Sragen, Tri Windari, 36 senang saat libur lebaran tahun ini ada acara hiburan di Solo.

“Senang bisa refreshing, jalan-jalan setelah silaturahmi, nyenengin anak-anak juga,” ucapnya saat berbincang dengan Solopos.com.

Advertisement

Refreshing

Sama halnya dengan Riska Ayuni, 30, pengunjung asal Wonogiri ini awalnya hanya sekadar mampir di taman Balekambang Solo setelah bersilaturahmi di rumah saudaranya.

“Tadi kebetulan habis silaturahmi di rumah saudara, Manahan, setelah itu pengen mampir ke Taman Balekambang, sudah lama juga enggak ke sini, eh ternyata malah ada acara tari-tarian sama reog ini,” paparnya saat diwawancarai Solopos.com.

Salah satu penjual aneka minuman di stand Taman Balekambang, Wuri, 39, mengatakan pengunjung hari ini jauh lebih banyak dibandingkan hari pertama.

Advertisement

“Hari kedua ini pengunjung lebih banyak, mereka rata-rata malah berasal dari luar kota, dari Tangerang, Bogor, Bekasi,” paparnya saat diwawancarai Solopos.com.

Baca juga: Hari Pertama Lebaran, Jurug Solo Zoo Dikunjungi 2.000 Orang

Sebagai informasi, acara Gebyar bakdan ing Balekabang ini bekerja sama dengan Pariwisata Solo, Visual Image Solo, dan PT. Putra Pemanahan Mataram.

Advertisement

Acara tahunan itu diselenggarakan mulai Senin (2/5/2022) hingga Minggu (8/5/2022) pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB, dengan tiket masuk gratis, hanya membayar untuk karcis parkir.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif