Soloraya
Minggu, 29 Juli 2018 - 15:15 WIB

Rp3 Miliar Bakal Bikin Terang Jalan Karanganyar Utara

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, KARANGANYAR</strong> — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar menggelontorkan anggaran senilai Rp3 miliar guna memasang lampu penerangan<a title="INFRASTRUKTUR KARANGANYAR : Dapat DAU Rp11,4 Miliar, Jalan Malanggaten-Plalar dan Tuban-Wonosari Diperbaiki" href="http://soloraya.solopos.com/read/20170912/494/850798/infrastruktur-karanganyar-dapat-dau-rp114-miliar-jalan-malanggaten-plalar-dan-tuban-wonosari-diperbaiki"> jalan umum </a>&nbsp;di wilayah utara Bumi Intanpari.</p><p>Pemasangan lampu penerangan jalan itu diprediksi paling cepat Agustus mendatang. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan Perumahan dan Kawasan Permukiman (Dishub PKP) Karanganyar, Sundoro, kepada <em>Solopos.com</em>, Sabtu (28/7/2018).</p><p>Hingga sekarang, proyek pengadaan lampu penerangan jalan itu sudah masuk pelelangan di unit layanan pengadaan (ULP) Pemkab Karanganyar. &ldquo;Tahun ini, kami menganggarkan senilai Rp3 miliar untuk penerangan jalan di wilayah utara. Daerahnya meliputi Kebakkramat, Mojogedang, Ngargoyoso, Jenawi, Kerjo, Colomadu, dan Gondangrejo. Semoga pertengahan Agustus sudah mulai <em>action</em>. Ini dalam rangka memberikan pelayanan ke masyarakat,&rdquo; kata Sundoro.</p><p>Sundoro mengatakan penerangan jalan di wilayah utara merupakan kelanjutan<a title="INFRASTRUKTUR KARANGANYAR : Pembebasan Lahan untuk Lokasi Jembatan Jokowi Rampung Akhir 2017" href="http://soloraya.solopos.com/read/20170911/494/850441/infrastruktur-karanganyar-pembebasan-lahan-untuk-lokasi-jembatan-jokowi-rampung-akhir-2017"> proyek penerangan jalan</a> di wilayah selatan. Hal itu termasuk di kawasan Jatipuro, Jumantono, Jatipuro, dan Jumapolo.</p><p>&ldquo;Penerangan jalan di kawasan selatan juga mencakup Matesih. Lampu yang kami pasang adalah lampu model konvensional [bertenaga listrik]. Jadi bukan model solar cell. Melalui proyek penerangan jalan ini, kami harapkan warga semakin menikmati jalan yang sudah baik di malam hari [dengan penerangan yang cukup],&rdquo; katanya.</p><p>Sebagaimana diketahui, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) <a title="INFRASTRUKTUR KARANGANYAR : Dua Jembatan di Matesih Rusak, Pengendara Nekat Melintas" href="http://soloraya.solopos.com/read/20170425/494/812284/infrastruktur-karanganyar-dua-jembatan-di-matesih-rusak-pengendara-nekat-melintas">Karanganyar </a>&nbsp;tetap memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan. Sepanjang 2018, Pemkab Karanganyar berencana meningkatkan kondisi jalan di 34 ruas jalan utama. Rata-rata setiap peningkatan jalan di Karanganyar membutuhkan anggaran hampir Rp1 miliar.</p><p>&ldquo;Kami sudah merampungkan peningkatan jalan di kawasan Colomadu [jalan Colomadu-Banyuanyar, Bolon-Klegen, dan Colomadu-Kalipati]. Selebihnya, menunggu proses lelang,&rdquo; kata Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Karanganyar,&nbsp;Darmanto.</p><p><br /><br /></p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif