SOLOPOS.COM - Ilustrasi RTLH ambruk (Istimewa)

Solopos.com, GEMOLONG—Rumah dua janda lanjut usia (lansia) bernama Tandur, 80, dan Ngadiyah, 70, di Dukuh Sendang, RT 010, Kalangan, Gemolong, yang menjadi sasaran bantuan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) 2013, ambruk sebelum diperbaiki, Kamis (31/10) sekitar pukul 12.00 WIB.

Beruntung tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu. Informasi yang dihimpun Solopos.com dari Kepala Desa (Kades) Kalangan, Indriyanto, robohnya rumah janda lansia kakak beradik itu diduga karena kayu penyangga atap lapuk. Kedua lansia tertimpa atap rumah karena mereka sedang duduk di teras saat kejadian. Indriyanto menjelaskan warga sekitar segera menolong dan memastikan mereka hanya luka ringan. Menurut Indriyanto, rumah yang mereka tinggali sudah masuk daftar penerima bantuan perbaikan RTLH senilai Rp4 juta. Namun rumah telanjur rata dengan tanah sebelum diperbaiki.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

“Peristiwa terjadi beberapa jam setelah Bupati Sragen meninjau rumah yang menerima bantuan RTLH. Rumah tidak jauh dari lokasi. Beruntung mereka hanya luka ringan. Kami bersama perangkat desa, pihak kecamatan dan warga prioritas membangun rumah mereka supaya segera ditinggali,” kata dia saat dihubungi Solopos.com, Kamis (31/10/2013).

Kepala Unit Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan (UPTPK) Sragen, Suyadi, menjelaskan rumah yang ditinggali Tandur dan Ngadiyah termasuk 925 rumah penerima bantuan RTLH di Gemolong. Suyadi memaparkan rumah mereka termasuk prioritas perbaikan karena masuk database perbaikan RTLH tahun 2013. Dia berharap bantuan dapat dimanfaatkan secara maksimal sesuai kebutuhan terutama menyasar perbaikan atap, lantai, dan dinding (aladin).

“Itu roboh alami dan sudah masuk program. Rumah itu menjadi prioritas. Semoga bantuan dimanfaatkan maksimal. Nantinya rumah enggak perlu besar tapi kokoh dan layak ditempati. Mudah-mudahan hasil survei sudah tepat sasaran,” kata Suyadi saat ditemui Solopos.com di Kantor UPTPK, Sragen,  Jumat (1/11).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya