SOLOPOS.COM - Warga membersihkan puing reruntuhan rumah milik Tokaryo Saidi, 82, di Dusun Dekongan, RT 002/RW 003, Desa Gedong, Kecamatan Karanganyar, Minggu (18/8/2014). (Mariyana Ricky P.D./JIBI/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR – Sebuah rumah di Dusun Dekongan RT 002/RW 003, Desa Gedong, Kecamatan Karanganyar roboh Minggu (17/8/2014) sekitar pukul 17.30 WIB.

Robohnya rumah milik Tokaryo Saidi, 82, itu lantaran sebagian kayu penyangganya telah lapuk dimakan rayap. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Menurut salah seorang anak Tokaryo Saidi yang masih tinggal serumah, Samiyem, 48, saat kejadian berlangsung dirinya baru saja pulang dari menghadiri hajatan di rumah tetangganya.

Karena rumahnya terdiri dari dua bagian, ia memilih beristirahat di salah satu bagian rumah. Tak disangka, belum lama beristirahat terdengar suara “bruk” keras dari luar rumah.

“Saya langsung berteriak tulung, tulung untuk meminta pertolongan kepada para tetangga karena saya mengira orang tua saya ada di dalam bagian rumah yang roboh itu,” kata dia, ditemui di rumahnya, Senin (18/8/2014).

Dua orang tetangganya langsung menghampiri, dan berusaha mencari penghuni rumah. “Ternyata saat itu kedua orang tua saya berada di bagian rumah yang sama dengan saya. Rumah kami memang sudah setahun terakhir doyong,” imbuh dia.

Bagian rumah yang roboh itu, lanjut Samiyem, berukuran 6 meter x 10 meter. Guna mencegah bagian rumah lain turut roboh, tetangga sekitar bergegas membongkar seluruh bagian rumah.

Ketua RT setempat, Suparno mengatakan rumah Tokaryo Saidi telah kali ketiga diikutkan dalam program rehab rumah tidak layak huni (RTLH).  Menurut dia pada Minggu malam, sekitar pukul 23.00 WIB, Bupati Karanganyar Juliyatmono langsung meninjau lokasi dan memberikan bantuan dana senilai Rp10 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya