SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Solopos.com)--Nasib nahas menimpa Suroto, 50, warga Dukuh Ngablak, Desa Ngablak, Kecamatan Wonosegoro pada Sabtu (13/8/2011) pekan lalu. Rumah miliknya habis dilalap api. Alhasil, ia menderita kerugian hingga Rp 100 juta.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Solopos.com, Senin (15/8/2011) menyebutkan kebakaran terjadi pada Sabtu (13/8/2011) sekitar pukul 21.00. Peristiwa ini kali pertama diketahui oleh tetangga korban, Tutik 45. Sang tetangga tiba-tiba mendengar ada suara gemuruh dari rumah korban yang rumahnya berdekatan. Ia pun lalu keluar rumah. Tutik terkejut setelah melihat kobaran api yang cukup hebat melalap rumah milik Suroto.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Ia lantas minta tolong kepada warga lainnya. Warga langsung berhamburan keluar rumah menuju lokasi kejadian. Mereka menggunakan peralatan seadanya untuk memadamkan api. Namun, cuaca kering serta angin yang bertiup cukup kencang membuat api dengan cepat menyebar.

Rumah korban berikut perabotan rumah tangga dan harta benda lainnya ludes terbakar. Saat peristiwa nahas ini terjadi, rumah dalam keadaan kosong. Sebab, pemiliknya pergi merantau ke Jakarta.

rid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya