Soloraya
Rabu, 26 Desember 2018 - 16:00 WIB

Salaphoria, Cara Seru Rayakan Tahun Baru 2019 di Sala View Hotel Solo

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Pergantian tahun sudah di depan mata. Sejumlah hotel, restoran, maupun tempat hiburan lain biasanya menggelar acara spesial khusus untuk merayakan momen pergantian tahun. Bagi yang belum punya rencana merayakan pergantian tahun, acara Salaphoria 2019 dari Sala View Hotel Solo mungkin bisa menjadi alternatif.

Salaphoria 2019 merupakan acara khusus yang digelar manajemen Sala View Hotel Solo untuk merayakan Tahun Baru 2019, pada Senin (31/12/2018). Acara ini berupa makan malam, games, serta hiburan khusus dikemas menarik, segar, dan kekinian, yang digelar di Ballroom Cendana Sala View Hotel Solo.

Advertisement

Salaphoria 2019 digelar manajemen Sala View Hotel Solo untuk merayakan Tahun Baru 2019. Kami menggelar acara dengan konsep berbeda yang kekinian dan menghibur,” kata Room Division and Market Manager Sala View Hotel Solo kepada Solopos.com, Edo Suastriyana WD, Rabu (26/12/2018).

Koki Sala View Hotel Solo bakal menyajikan hidangan spesial dalam acara Salaphoria 2019. Ada sekitar 60 jenis makanan yang dihidangkan, yakni masakan Indonesia, Jepang, dan Eropa. Acara makan malam spesial itu dimeriahkan dengan games dan hiburan menarik yang dipandu oleh Agung Banana.

Pengunjung juga bisa menikmato hiburan berupa fashion show Solo Gown Modeling, konser Savecoust Top 40’s Band, serta stand up comedy spesial dari Beta Stand Up Comedy. Anda bisa juga mengikuti games berhadiah menarik dalam rangkaian acara Salaphoria 2019.

Advertisement

Harga tiket masuk acara Salaphoria 2019 dibanderol Rp150.000 per orang. Tiket bisa dibeli langsung atau dipesan sebelumnya di Sala View Hotel Solo sebelum acara Salaphoria 2019 dimulai. Acara tersebut berlangsung mulai pukul 19.00-22.00 WIB.

Selain itu, ada pula acara khusus di Sala View Hotel Solo untuk merayakan tahun baru 2019, yakni Skyphoria. Acara ini yang digelar mulai pukul 21.00-00.00 WIB itu dimeriahkan dengan konser musik, games, dan pembagian doorprize. “Puncak acaranya yakni pelepasan balon dan pemukulan gong sebagai tanda pergantian tahun. Harga tiketnya sama, Rp150.000 per orang,” tutup Edo.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif