SOLOPOS.COM - Penutupan rangkaian agenda Sambang Warga 2023 digelar di Desa Ngemplak, Kecamatan Kalikotes, Klaten, diisi dengan bancakan 26 tumpeng, Rabu (13/12/2023). (Istimewa/dokumentasi Diskominfo Klaten)

Solopos.com, KLATEN — Rangkaian agenda Sambang Warga 2023 resmi ditutup Bupati Klaten, Sri Mulyani, Rabu (13/12/2023). Penutupan agenda sambang warga tahun ini digelar bersamaan dengan putaran terakhir program tersebut di Desa Ngemplak, Kecamatan Kalikotes.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diperoleh Solopos.com dari Diskominfo Klaten, kegiatan serap aspirasi masyarakat tersebut ditutup dengan tradisi bancakan. Sebanyak 26 tumpeng dihidangkan yang merupakan simbol dari 26 wilayah kecamatan yang sudah didatangi sambang warga.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Tumpeng itu kemudian dinikmati bersama oleh masyarakat dan pejabat yang hadir sebagai bentuk kebersamaan dan kerukunan. “Alhamdulillah rangkaian Sambang Warga telah selesai di 26 kecamatan pada tahun 2023,” kata Bupati Klaten Sri Mulyani.

Sambang Warga dinilai memberikan manfaat kepada masyarakat secara langsung. Di antaranya, permasalahan yang dirasakan warga, seperti kerusakan infrastruktur hingga layanan publik yang kurang optimal dapat disampaikan langsung kepada Bupati dan jajaran Pemkab Klaten.

Keluhan-keluhan yang disampaikan langsung ditanggapi dan diberikan solusi. Pada kesempatan sambang warga terakhir itu, Mulyani mengatakan tak hanya diisi dengan serap aspirasi yang dihadiri bupati serta pejabat organisasi kepala daerah (OPD).

Lebih dari itu, kegiatan sambang warga dinilai bisa menumbuhkan perekonomian dengan hadirnya UMKM di setiap kegiatan. Selain itu, saban sambang warga berbagai pelayanan Pemkab Klaten dibawa seperti pelayanan kesehatan gratis, pelayanan administrasi kependudukan, KB, hingga bazar murah. Kegiatan juga diisi dengan penyaluran bantuan.

Rencananya, program sambang warga bakal berlanjut pada 2024 mendatang. Mulyani berharap manfaat dari kegiatan itu bisa dirasakan masyarakat lebih luas terutama dalam pembangunan daerah dan menjadikan masyarakat Klaten semakin sejahtera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya