Soloraya
Minggu, 13 Maret 2022 - 16:49 WIB

Sambut 100 Tahun Persis Solo, DKV ISI Solo Gelar Offside Exhibition

Bc  /  Danang Nur Ihsan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mahasiswa Desain Komunikasi Visual (DKV) Institut Seni Indonesia atau ISI Solo menggelar pameran bertajuk Offside Exhibition di Hetero Space, Jumat-Minggu (11-13/3/2022).

Solopos.com, SOLO — Mahasiswa Desain Komunikasi Visual (DKV) Institut Seni Indonesia atau ISI Solo menggelar pameran bertajuk Offside Exhibition di Hetero Space, Jumat-Minggu (11-13/3/2022). Pameran ini juga untuk menyambut HUT ke-100 Persis Solo pada 2023 mendatang.

Pameran secara resmi dibuka oleh Asmoro Nurhadi Panindias, S.Sn., M.Sn selaku Kaprodi DKV ISI Solo dan dihadiri oleh Agung Sulistyo selaku Business and Program Manager Hetero Space. Hadir pula dosen, mahasiswa serta undangan lainnya.

Advertisement

Pameran Offside Exhibition ini memajang beragam karya seperti Nirmana, Dwimatra, Ilustrasi, Tipografi Nusantara, dan Fotografi. Selain itu, juga memajang 200-an rancangan logo untuk menyambut peringatan 100 tahun Persis Solo.

Baca Juga: Kembangkan Seni Budaya, ISI Solo Gandeng Yayasan Lintas Cakrawala Raya

Mahasiswa DKV ISI Solo mengusung tema terkait yang memuat karya desain komunikasi visual mengenai persepakbolaan dan karya tugas perkuliahan dari semester I sampai IV. Kegiatan ini diselenggarakan secara luring dengan patuhi prokes ketat di Hetero Space Solo.

Advertisement

Ajang pameran ini juga sebagai event menyambut ulang tahun ke-100 Persis Solo di tahun 2023 nanti. Para mahasiswa Prodi DKV FSRD ISI Solo angkatan 2020 ini mengangkat tema persepakbolaan Indonesia sebagai bentuk apresiasi momen kejayaan sepak bola nasional, khususnya Persis Solo yang baru saja lolos masuk ke Liga 1.

Baca Juga: DKV Act #7, Manuver Karya Mahasiswa DKV ISI Solo

Beragam acara pendukung berupa creative talkshow dengan narasumber dari pihak luar dan internal mahasiswa yang mengupas beragam tema seputar desain dan sepak bola menjadi daya tarik gelaran kreatif ini yang berlokasi di Jl. Urip Sumoharjo No.92, Purwodiningratan, Jebres Solo ini. Selain itu ada photobooth, bazar, dan game corner menjadikan kegiatan ini menjadi menarik untuk dikunjungi.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif