Soloraya
Sabtu, 22 September 2018 - 09:30 WIB

Sandiaga Uno Sarapan Soto Ayam di Pinggir Jalan Kota Solo

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO &mdash;</strong> Calon Wakil Presiden (Cawapres) <a href="http://news.solopos.com/read/20180921/496/941268/penutup-khas-nu-muhammadiyah-di-pidato-sandiaga-uno">Sandiaga Salahudin Uno</a> sarapan Soto Ayam Kampung di kawasan Pasar Kembang Solo, Sabtu (22/9/2018). Sandiaga Uno mengawali kunjungan pertama ke Kota Solo, setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan pengundian nomor urut peserta pemilihan presiden (Pilpres) pada Jumat (21/9/2018) malam.</p><p>Dalam pengundian itu, pasangan capres dan cawapres <a href="http://news.solopos.com/read/20180921/496/941226/kebalikan-2014-jokowi-maruf-nomor-1-prabowo-sandiaga-nomor-2">Prabowo Subianto</a> dan Sandiaga Uno memperoleh nomor urut 2. Sedangkan pasangan petahana Joko Widodo (<a href="http://news.solopos.com/read/20180921/496/941259/jokowi-maknai-no-1-sebagai-ri-1-gerindra-sebut-cukup-1-periode">Jokowi</a>) dan Ma’ruf Amin memperoleh nomor urut 1.</p><p>Berdasarkan pantauan <em>Solopos.com</em>, Sandiaga Uno datang bersama rombongan sekitar pukul 08.00 WIB. Sandiaga yang datang memakai kaus berwarna hitam membuat gempar warga Solo. Sandiaga langsung menuju tempat makan pedagang kaki lima (PKL) di pinggir jalan yang letaknya barat Pasar Kembang. Sandiaga bahkan menyalami dan menyapa beberapa warga. Dia bahkan duduk satu meja bersama warga yang tengah makan di soto tersebut.</p><p>Indah Mawarti, 23, warga Bulu, Sukoharjo mengaku kaget disapa Sandiaga yang duduk tepat di depannya. "Tadi ditanya kerja di mana? Dan saya jawab kerja di Solo," kata dia.</p><p>Dia senang bisa bertemu secara langsung dengan cawapres nomor urut dua. Sebab selama ini hanya melihatnya dari layar televisi saja. "Ternyata ganteng dan ramah orangnya," imbuhnya.</p><p>Pedagang Soto Ayam Kampung, Timbul, mengaku senang dan terkejut dengan kedatangan Sandiaga Uno. Sandiaga memakan soto ayam kampung yang harganya satu porsi hanya Rp5.000. "Makan Soto ayam kampung satu porsinya Rp5.000," katanya.</p><p>Sandiaga Uno mengatakan senang bisa mencicipi kuliner Solo, salah satunya soto ayam kampung. "Enak rasanya," katanya.</p><p>Seusai sarapan, Sandiaga berjalan dan menyalami warga yang datang mengerebutinya. Beberapa bahkan mengajak Sandiaga untuk <em>wefie</em>. Dengan ramah Sandiaga melayani warga tersebut.&nbsp;</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif