SOLOPOS.COM - Sasaran Vandalisme

Sanitasi lingkungan Sukoharjo buruk. Sejumlah toilet umum di Baki kondisinya sangat memprihatinkan, bahkan sudah tidak terpakai.

Solopos.com, SUKOHARJO — Sejumlah toilet umum yang dibangun pemerintah untuk kebutuhan sanitasi masyarakat di wilayah Kecamatan Baki, Sukoharjo kondisinya cukup buruk. Bahkan, ada beberapa toilet umum yang sudah tidak terpakai.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Pantauan Solopos.com, di beberapa desa, seperti Kudu, Menuran, dan Kadilangu menunjukkan beberapa sanitasi toilet umum tersebut kurang terawat. Ada beberapa toilet yang pintunya rusak.

Edi Saptono, warga RT 002/RW 004, Desa Menuran, Kecamatan Baki, mengatakan toilet umum yang dibangun di desanya beberapa tahun lalu banyak dimanfaatkan masyarakat yang belum memiliki jamban pribadi. Tetapi, kondisi toilet tersebut saat ini kurang terawat. Bahkan pintu toilet sudah mulai rusak.

“Banyak warga yang menggunakannya. Saat ini warga Menuran sudah banyak yang sadar akan pentingnya buang air di jamban,” katanya saat berbincang dengan Solopos.com, Sabtu (14/2/2015).

Petugas Sanitasi Kecamatan Baki, Titi Sutanti, 38, mengatakan pembangunan toilet umum di seluruh desa di Baki sudah dilakukan beberapa tahun lalu. Ia mengakui ada sejumlah toilet umum yang rusak.

“Kami saat ini belum memiliki datanya karena itu bukan wewenang kami. Tetapi, informasinya ada toilet umum yang sudah rusak di beberapa desa,” katanya saat ditemui Solopos.com di kantornya, Sabtu (14/2/2015).

Menurutnya, kesadaran masyarakat Baki terhadap pentingnya sanitasi mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Dari catatan Puskesmas pada 2014, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya sanitasi sebesar 80% dari total penduduk Baki. Sedangkan tahun sebelumnya kesadaran masyarakat sekitar 76%.

Dia juga mengatakan ada dua desa di Baki yang kesadaran sanitasinya mencapai 99%, yaitu di Desa Bakipandean dan Desa Kadilangu. “Memang ada sebagian warga yang belum memiliki jamban pribadi, untuk itu pemerintah membuatkan toilet umum yang bisa digunakan warga,” kata dia.

Titi menerangkan ada beberapa faktor yang membuat masyarakat belum sadar pentingnya sanitasi yang sehat. Yaitu, faktor ekonomi dan anggapan masyarakat yang menganggap sanitasi bukan sebagai kebutuhan utama.

Lebih lanjut, Titi mengatakan sanitasi yang buruk bisa menimbulkan banyak penyakit karena lingkungan, seperti diare, Chikungunya, dan menjadi sarang nyamuk.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya