SOLOPOS.COM - Kawasan Jl, Kerjokra yang akan dijadikan area car free day (CFD) Sarmijo atau Pasar Minggu Kerjo. (Google maps)

Solopos.com, KARANGANYAR — Setelah car free day (CFD) Colomadu, Kabupaten Karanganyar, digelar, Kecamatan Kerjo juga menyusul menggelar kegiatan serupa. Mengusung konsep hari bebas kendaraan bermotor dan pemberdayaan masyarakat, CFD di Kecamatan Kerjo ini dinamai Pasar Minggu Kerjo atau Sarmijo.

Rencananya, Sarmijo akan digelar perdana pada Minggu (9/10/2022) besok. Areanya di Jl. Kerjokra mulai dari kawasan SMPN 2 Kerjo hingga Tugu Garuda Kerjo sepanjang sekitar 500 meter.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Embrio Sarmijo sebenarnya adalah kegiatan pasar sore yang berlangsung setiap hari di area tersebut. Para pedagang yang tergabung dalam suatu paguyuban itu kemudian berinisiatif untuk membuat kegiatan di Minggu pagi semacam CFD.

Inisiatif tersebut disambut Pemerintah Kecamatan Kerjo yang kemudian dibuatkan wadah bernama Sarmijo.

Salah satu panitia Sarmijo, Hariyanto, mengatakan meski diinisiasi oleh pedagang pasar sore, pedagang yang akan membuka lapak di Sarmijo juga berasal dari unsur warga. Mereka diberi kesempatan yang sama untuk berdagang atau membuka lapak usaha dengan cara mendaftar terlebih dahulu.

Baca Juga: CFD Colomadu Karangnyar Dilanjutkan, PKL akan Dipungut Retribusi

“Melalui pemerintah desa, kami menyampaikan barangkali ada yang berminat silakan mengisi blangko untuk mendaftar kepada panitia di kantor kecamatan,” ujarnya, Sabtu (8/10/2022).

Hingga saat ini, terdapat 125 pedagang dan warga yang akan membuka lapak di Sarmijo tersebut. “Itu pun masih ada yang ingin mendaftar, tapi kami batasi dulu karena pelaksanaan sudah tinggal besok. Sehingga kami khawatir nanti pembagian lokasinya akan kesulitan,” imbuhnya.

Masing-masing pedagang akan memperoleh lahan selebar 2 meter di tepi jalan yang menjadi area kegiatan. Selain menjadi ajang srawung warga, olahraga, dan perdagangan, Sarmijo juga akan dimeriahkan dengan senam sehat, pentas seni, Kerjo Fashion Street, wahana permainan anak, dan sebagainya.

Baca Juga: Fix! Retribusi Pedagang Rp5.000, Parkir Motor Rp2.000 di CFD Colomadu

Kehadiran Sarmijo diharapkan akan mendorong kegiatan ekonomi masyarakat sekitar yang berujung pada meningkatnya kesejahteraan mereka.

Sebelumnya, Bupati Karanganyar Juliyatmono menginginkan adanya kegiatan ekonomi masyarakat di tiap-tiap wilayah. Bentuk kegiatannya bisa berupa pasar rakyat hingga CFD. “Kami ingin di daerah-daerah ada semacam Pasar Sabtu atau Pasar Minggu seperti di Alun-alun Karanganyar. Ini supaya ekonomi masyarakat juga bergerak yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan,” ujarnya.

Untuk diketahui, beberapa kegiatan ekonomi masyarakat di Kabupaten Karanganyar yang saat ini sudah ada antara lain CFD di Jl. Lawu, Pasar Sabtu, dan Pasar Minggu. Terbaru adalah CFD Colomadu di Jl Adisucipto yang dimulai 25 September 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya