Anda bisa mencari berdasar kategori
atau judul berita
Masukan kata kunci

Sejarah Makam Majasto, Ki Ageng Sutawijaya, dan Kampung Sekelilingnya

Sejarah Makam Majasto, Ki Ageng Sutawijaya, dan Kampung Sekelilingnya
user
Senin, 18 April 2022 - 18:13 WIB
share
SOLOPOS.COM - Gapura Makam Bumi Arum Ki Ageng Majasto. (Umma.id)

Solopos.com, SUKOHARJO — Makam Majasto merupakan salah satu kompleks permakaman sekaligus destinasi wisata religi di Sukoharjo. Di makam yang berada di Desa Majasto, Kecamatan Tawangsari tersebut, terdapat makam yang diyakini sebagai putra ke-197 Raja Majapahit Prabu Brawijaya, yakni Ki Ageng Sutawijaya yang memiliki nama lain Bumi Arum Majasto. Nama tersebut diyakini juga sebagai tokoh sakti pada zamannya.

Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber menyebut, Ki Ageng Sutawijaya konon meninggalkan istana saat Kerajaan Majapahit runtuh. Dia melarikan diri bersama saudara-saudaranya, yang kemudian dalam pelariannya, Ki Ageng Sutawijaya bertemu Sunan Kalijaga. Saat pertemuan itu, Ki Ageng Sutawijaya mengambil nama samaran sebagai Raden Joko Bodho. Baru setelah bertemu Sunan Kalijaga, dia memperoleh gelar Ki Ageng Sutawijaya. 

Solopos Stories
Rekomendasi
Berita Lainnya

Koran Solopos


Berita Populer

Dapatkan akses tak terbatas
Part of Solopos.com
ISSN BRIN