Soloraya
Rabu, 22 Februari 2023 - 14:56 WIB

Selvi Ananda Bicara Program Zero Stunting Solo pada 2024

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Solo, Selvi Ananda, meihat stan ikan segar di acara Gerakan Pangan Murah di Kantor Kecamatan Serengan, Rabu (22/2/2023). (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Ketua Tim Penggerak PKK Kota Solo, Selvi Ananda, menyatakan pihaknya terus mengupayakan dengan berbagai cara agar tidak ada penambahan kasus stunting atau gangguan pertumbuhan anak akibat kekurangan gizi.

Upaya tersebut seperti dengan pemberian bantuan makanan bergizi, vitamin, serta edukasi kepada para remaja dan ibu hamil. Pernyataan itu disampaikan Selvi saat diwawancara wartawan di sela kegiatan d Gerakan Pangan Murah di Kantor Kecamatan Serengan, Rabu (22/2/2023). Hadir juga dalam acara itu Wawali Solo, Teguh Prakosa.

Advertisement

Dia mengaku belum mendapat data atau laporan terbaru kasus stunting di Solo pada awal 2023. Tapi, menurut Selvi, yang terpenting berbagai upaya terus dlakukan agar tidak ada penambahan kasus. “Data pastinya saya belum dapat, tapi yang pasti kami selalu mengupayakan berbagai cara agar tidak ada penambahan kasus,” ujar dia.

Selain pemberian makanan bergizi dan vitamin, Selvi menilai pemberian edukasi kepada para ibu hamil, orang tua yang mempunyai anak Balita, serta kalangan remaja, tidak kalah penting. Istri dari Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, itu juga menilai Gerakan Pangan Murah di Serengan sangat penting bagi masyarakat Kota Solo.

Melalui kegiatan itu mereka bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga murah, termasuk bahan pangan bergizi. “Seperti gerakan seperti ini sangat membantu warga untuk membeli bahan pangan yang bergizi, seperti ada telur, ikan, dan harganya terjangkau. Sehingga masyarakat bisa makan makanan yang bergizi,” urai dia.

Advertisement

Dengan bisa mengonsumsi makanan bergizi, Selvi melanjutkan, masyarakat Solo, utamanya anak-anak bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.

“Harapannya ini menjadi asupan gizi baik untuk anak-anak, sehingga tidak stunting. Yang penting tidak ada penambahan kasus. Ke depan kami terus mencarikan bantuan-bantuan,” terang dia.

Saat menghadiri acara Gerakan Pangan Murah di Serengan, Selvi berkeliling ke stan-stan pangan yang ada. Dia juga sempat melihat stan ikan segar, stan minyak goreng Minyakita Apical, stan beras Bulog, stan produk UMKM Danusuman, dan lainnya. Sebelum pulang Selvi pun membeli beberapa produk, seperti beberapa jenis gorengan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif