Soloraya
Senin, 14 Agustus 2023 - 16:19 WIB

Senangnya 185 Anak Yatim dan Dhuafa Soloraya Piknik ke Kampung Edukasi Cepogo

Kurniawan  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anak-anak yatim dan dhuafa Soloraya mengikuti kegiatan One Day Trip di Kampung Edukasi Budaya, Cepogo, Boyolali, Minggu (13/8/2023). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO—Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah (Lazis) Jawa Tengah (Jateng) Soloraya mengajak 185 anak yatim bermain dan belajar atau One Day Trip di Kampung Edukasi Budaya, Cepogo, Boyolali, Minggu (13/8/2023).

Dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Direktur Program Lazis Jateng, Bagas Leksono, mengatakan kegiatan yang didukung para mitra dan donatur itu digelar dalam rangkaian bulan Muharam 1445 Hijriah.

Advertisement

“Alhamdulillah kami bisa membersamai anak-anak yatim se Soloraya bermain sambil belajar di Kampung Budaya dan Edukasi Cepogo. Kegiatan ini tak akan berjalan tanpa sinergi mitra dan donatur,” tutur dia.

Bagas menjelaskan peserta kegiatan berasal dari Solo, Grobogan, Sragen, Wonogiri, dan Sukoharjo. Sebagian besar dari mereka anak yatim dan dhuafa. Selama kegiatan mereka bermain dan belajar tentang kebudayaan.

Termasuk memainkan permainan tradisional, mengenal tradisi dan peralatan tradisional yang dipakai para leluhur. “Anak-anak antusias, bisa bermain sambil belajar. Semoga mereka bahagia ikut kegiatan ini,” kata dia.

Advertisement

Bagas mengatakan anak-anak juga dikenalkan dengan pentingnya menabung untuk masa depan. Sebuah budaya leluhur yang mulai tergerus budaya luar. Diharapkan anak-anak itu menghidupkan budaya menabung.

Ketika mempunyai uang, anak-anak harus menyisihkan sebagian untuk kebutuhan di masa mendatang. Bila sudah mengenal budaya menabung sejak dini, mereka akan tumbuh jadi sosok yang bijak mengelola uang.

“Kami bekerja sama dengan OJK Solo, Bank Jateng Syariah, AirNav Indonesia Kantor Cabang Solo dan beberapa mitra lain. Selain bermain dan belajar, anak-anak kami kenalkan dengan menabung demi masa depan,” urai dia.

Advertisement

Sedangkan Kepala OJK Solo, Eko Yunianto, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang besar atas sinergi dengan Lazis Jateng. Menurut dia, sangat penting saling peduli dan berbagi dengan anak yatim dan dhuafa.

“Senang dan bahagia sekali bisa berbagi kebahagiaan dengan adik-adik yatim dan dhuafa. Kami berharap dengan kolaborasi semacam ini bisa menjadi ajang untuk lebih peduli dan berbagi dengan sesama,” tutur dia.

Di puncak acara Lazis Jateng memberikan santunan kepada anak-anak yatim dan dhuafa peserta kegiatan hari itu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif