SOLOPOS.COM - Suasana pertandingan perebutan juara ketiga antara SMAN 1 Karanganyar vs. SMAN Gemolong, Sragen dalam ajang Piala DPRD Karaganyar 2024 di Hall Karanganyar Fit Club, Sabtu (25/5/2024). (Solopos.com/Candra Septian Bantara)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sebanyak 49 tim basket dari jenjang SMP, SMA, dan perguruan tinggi mengikuti ajang Piala DPRD Karanganyar yang dihelat di Hall Karanganyar Fit Club, Cangakan, Karanganyar, Jawa Tengah mulai 16 Mei lalu.

Turnamen rutin tahunan tersebut digelar dalam rangka memperingkati hari ulang tahun (HUT) ke-73 DPRD Karanganyar.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Pantauan Solopos.com, Sabtu (25/5/2024), di Hall Karanganyar Fit Club digelar empat pertandingan yakni final putra dan putri dan perebutan juara tiga putra dan putri jenjang SMA.

Laga final putra maupun putri mempertemukan dua sekolah yakni SMAN Kebakkramat versus MAN 2 Klaten.

Sedangkan untuk perebutan juara tiga putra mempertemukan SMAN 1 Karanganyar versus SMAN Gemolong dan untuk putri SMAN Karangpandan versus SMAN 1 Sumberlawang, Sragen.

Laga tersebut mampu meyedot animo besar pecinta basket Bumi Intan Pari dan sekitarnya.

Kantong-kantong di sekitar venue penuh dan tribune penonton pun hampir tidak ada celahnya.

Suasanya semakin riuh dan ramai ketika seratusan suporter basket dari SMAN 1 Karanganyar mulai bernyanyi sambil menabuh drum.

Bahkan mereka sempat membentangkan koreografi berukuran besar dengan gambar tentara di film Starwars.

Ketua Panitia Piala DPRD Karanganyar, Ongki Setiawan, mengatakan rata-rata dalam sehari jumlah penonton yang hadir rata-rata mencapai 200 orang. Angka tersebut terbilang cukup tinggi mengingat kapasitas tribune hanya 500-an orang.

“Untuk harga tiket babak penyisihan kami membanderol dengan harga Rp5.000, babak semifinal naik menjadi Rp.8000, dan untuk final Rp10.000,” kata dia .

Ongki menambahkan turnamen diikuti 49 tim dari Soloraya. Dengan rincian SMP putra dan putri sebanyak 16 tim, SMA putra dan putri 29 tim, dan perguruan tinggi 4 tim.

Nantinya, kata dia, para peserta akan memperebutkan total hadiah sebanyak Rp15.000.000.

Hadiah tersebut juga berupa trofi, uang pembinaan, kepada juara 1-3 dan suporter terbaik.

“Selain peringatan HUT ke-73 DPRD, ini juga menjadi ajang bagi kami untuk menjaring bibit-bibit pemain basket potensial di Karanganyar,” ujar dia.

Ongki berahap di tahun mendatang, turnamen ini mampu diikuti oleh tim di luar Soloraya.

Seperti Semarang, Yogyakarta, dan Jawa Timur dengan begitu secara persaingan jauh lebih sengit dan kompetitif.

Pada laga perebutan juara 3 ada dua sekolah yang berhasil merebutnya. Untuk putra diraih SMAN Gemolong, Sragen dan putri menjadi milik SMAN Karangpandan.

Dan untuk juara 1 dan 2 jenjang SMA baik putra maupun putri bisa dipastikan akan jatuh di antara dua sekolah ini, yakni SMAN Kebakkramat dan MAN 2 Klaten.

Di hari sebelumnya, tim putra SMP Al-Abidin Solo berhasil keluar sebagai juara setelah mengandaskan perlawanan SMP Insan Cendekia Solo dengan skor 24-15.

Sedangkan juara tim putri SMP diraih SMPN Jumantono, Karanganyar yang mengalahkan SMPN 1 Karanganyar dengan skor 22-12.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya