SOLOPOS.COM - Murid SMA Warga menampilkan atraksi akulturasi seni pada Kampung Akulturasi Grebeg Sudiro 2024 di Balai Kota Solo, Jumat (9/2/2024) malam. (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO– Murid Yayasan Pendidikan Sekolah Warga atau Warga School memeriahkan Kampung Akulturasi Grebeg Sudiro 2024 di Balai Kota Solo, Jumat (9/2/2024) malam.

Sebanyak 12 murid KB-TK Warga menampilkan tarian Imlek dengan varian lampion. Tarian itu diiringi lagu Ni Wa Wa. TK Warga memiliki ekstrakurikuler tari. Kemudian 28 murid SD Warga menampilkan perkusi tema wushu. Para penampil merupakan para juara nasional Piala Raja 2023.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Penampil berikutnya adalah 45 murid SMA Warga berupa seni akulturasi budaya. Grup musik SMA Warga mengiringi puisi, fesyen show, dan tarian. Grup Band SMA Warga Solo meraih Juara 1 dengan melagukan Jingle OJK akhir tahun lalu.

Sedangkan para pria dalam peragaan busana mengenakan batik perca atau kain bekas. Sedangkan para murid perempuan memakai pakaian budaya China.

Sekolah Warga berhasil menghibur para penonton yang mayoritas warga luar kota. Mereka sudah memadati kawasan Balai Kota Solo dan kawasan Pasar Gede sejak pukul 18.00 WIB. Warga menantikan puncak perayaan Imlek dengan pesta kembang api, Sabtu (10/2/2024) dini hari.

Marketing Communication Yayasan Pendidikan Warga Abraham Ishak Dwi P menjelaskan tradisi Grebeg Sudiro selaras dengan kondisi sekolah Warga yang merupakan sekolah nasional.

“Akulturasi budaya, nasionalisme, saling menghormati kepercayaan orang lain, dan bersinergi adalah hal paling utama. Sekolah Warga memiliki latar belakang suku, ras, dan agama yang berbeda-beda,” kata dia.

Ishak, sapaan akrabnya, mengatakan para peserta didik Yayasan Pendidikan Warga beragam agama. Para murid dari berbagai daerah dan ada sejumlah murid dari luar negeri.

Kampung Akulturasi Grebeg Sudiro 2024 berlangsung tiga hari sampai, Minggu (9/2/2024). Selain atraksi seni budaya terdapat 60 tenda untuk UMKM.

Grebeg Sudiro adalah tradisi yang dijalankan warga Kelurahan Sudiroprajan sejak 2007. Grebeg Sudiro 2024 menjadi bagian dari 110 event yang masuk Karisma Event Nusantara 2024.

Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa menjelaskan Grebeg Sudiro semakin baik dari tahun ke tahun. Event itu dapat dinikmati warga Solo dan wisatawan dari berbagai daerah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya